Rabu 22 Jul 2020 16:41 WIB

Gregoria dan Putri KW Amankan Perempat Final

Gregoria dan Putri KW akan saling berhadapan untuk menentukan juara grup.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung.
Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani (KW) berhasil mengamankan tiket perempat final. Ini setelah di pertandingan kedua babak penyisihan Grup M, Rabu (22/7) sore ini berhasil mengalahkan lawan-lawannya.

Keduanya akan saling bertemu esok pagi untuk memperebutkan juara grup. Jorji sapaan Gregoria yang bermain di lapangan satu, tanpa kesulitan mengalahkan juniornya Siti Sarah Azzahra dua gim langsung 21-12 dan 21-11 dalam waktu 28 menit.

Sementara Putri KW yang merupakan unggulan lima, juga menang dua gim langsung atas Bilqis Prasista 21-16, 21-11 dalam tempo 36 menit. Dengan begitu tidak ada kejutan di Grup M ini karena kedua pemain unggulan berhasil melaju ke perempat final. Putri KW sudah tak sabar untuk menghadapi Gregoria esok pagi.

"Ingin juga ketemu Kak Gre karena kalau ketemu di latihan dengan di pertandingan pasti beda. Target saya di pertandingan ini mau main bagus dulu. Kak Gre bagus di bola-bola atas dan pukulan depan yang arahnya tidak terduga," kata Putri soal Gregoria dalam keterangan tertulis. "Kalau ditanya target, pasti semua mau hasil yang terbaik. Maunya sih bisa juara."

Putri mengatakan, penampilannya cukup stabil dalam dua laga penyisihan grup. Namun masih ada hal-hal yang mesti ia perbaiki seperti fokus di lapangan, termasuk saat kehilangan beberapa poin waktu melawan Bilqis.

"Sebetulnya saya sudah tahu kalau Bilqis bagus di bagian setengah lapangan ke depan. Saya sudah jagain, tapi fokusnya hilang dan saya jadi ketinggalan terus. Lalu pelatih mengingatkan saya untuk tetap waspada di bagian ini," tutup Putri.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement