Senin 10 Aug 2020 09:43 WIB

Controller Microsoft Xbox Seri S Bocor

Microsoft dikabarkan akan meluncurkan konsol Xbox yang lebih murah bulan ini.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Nora Azizah
Microsoft dikabarkan akan meluncurkan konsol Xbox yang lebih murah bulan ini (Foto: ilustrasi Xbox)
Foto: Public Domain Pictures
Microsoft dikabarkan akan meluncurkan konsol Xbox yang lebih murah bulan ini (Foto: ilustrasi Xbox)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Microsoft dikabarkan akan meluncurkan konsol Xbox generasi kedua yang lebih murah bulan ini. Sepertinya, konsol ini pasti akan disebut Xbox Series S.

The Verge telah memperoleh foto-foto controller  Xbox generasi baru Microsoft yang baru dalam warna putih, lengkap dengan kemasan yang menyebutkan Xbox Series S. Pengguna Twitter Zak S dapat membeli controller  tersebut pada Ahad (9/8) dan perangkat tersebut dikonfirmasi asli.

Baca Juga

Controller baru dijual di situs penjualan kembali Ahad (9/8) dan sisi kemasan mencatat controller  berfungsi dengan konsol Xbox Series X dan Xbox Series S. Microsoft belum secara resmi meluncurkan Xbox Series S dan perusahaan juga belum mengonfirmasi controller Xbox Series X putih.

Controller  Xbox Series X putih misterius juga muncul daring bulan lalu, lengkap dengan D-pad baru, tekstur dan tombol yang seperti baru. Kebocoran baru ini cocok dengan kebocoran controller  sebelumnya dan kemasan ritel menunjukkan kebocoran ini dapat segera muncul di toko.

Xbox Series S kemungkinan akan menjadi Xbox generasi berikutnya yang lebih murah kedua dari Microsoft, yang diberi nama kode Lockhart. Sebuah dokumen Microsoft bocor pada Juni dan menjelakan lebih lanjut tentang rencana perusahaan untuk dua konsol generasi berikutnya.

Devkit Microsoft Xbox Series X, dengan nama sandi “Dante”, memungkinkan pengembang gim untuk mengaktifkan mode Lockhart khusus yang memiliki profil kinerja yang ingin dicapai Microsoft dengan konsol kedua ini.

Dilansir dari The Verge, Senin (10/8), konsol Lockhary diharapkan menyertakan 7,5GB RAM yang dapat digunakan, sekitar empat teraflop kinerja GPU dan dikirimkan dengan CPU yang sama ditemukan di Xbox Series X. Microsoft dikabarkan akan meluncurkan Xbox Series beberapa waktu pada Agustus dan itu kemungkinan besar akan memainkan bagian besar dari paket langganan Xbox All Access. Perusahaan menggabungkan konsol Xbox dan Xbox Game Pass Ultimate (Xbox Live dan Xbox Game Pass) dengan biaya bulanan.

The Verge telah menghubungi Microsoft untuk mengomentari kebocoran controller  Xbox generasi berikutnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement