Senin 31 Aug 2020 15:59 WIB

Kasus Covid-19 Papua Barat Naik Setelah Aktivitas Dibuka

Zona hijau Papua Barat kini terjangkit lagi Covid-19.

Red: Indira Rezkisari
Virus corona dalam tampilan mikroskopik. Pada Senin (31/8), angka konfirmasi positif Covid-19 di Papua Barat sudah mencapai 752 kasus.
Foto: EPA/CDC
Virus corona dalam tampilan mikroskopik. Pada Senin (31/8), angka konfirmasi positif Covid-19 di Papua Barat sudah mencapai 752 kasus.

REPUBLIKA.CO.ID, MANOKWARI -- Juru Bicara Pemerintah Provinsi Papua Barat pada Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 dr Arnoldus Tiniap mengemukakan bahwa kasus positif Covid-19 di daerah itu semakin meningkat. Peningkatan terjadi setelah sejumlah aktivitas publik dibuka.

"Daerah-daerah yang semula hijau kini sudah terjangkit lagi, begitu pula daerah yang semula merah dan kembali hijau kini mengalami gelombang kedua. Di sisi lain, daerah yang sudah terpapar jumlah kasusnya juga terus meningkat," katanya di Manokwari, Senin (31/8).

Baca Juga

Saat ini angka konfirmasi positif Covid-19 di Papua Barat sudah mencapai 752 kasus. Dari jumlah itu, 13 orang di antaranya meninggal dunia dan 563 berhasil sembuh.

"Kota Sorong kasus meninggalnya paling tinggi di Papua Barat, sebanyak sembilan orang. Di Manokwari dua, Sorong Selatan dan Maybrat masing-masing satu," katanya.