Kamis 03 Sep 2020 09:22 WIB

Jalan Buntu untuk Transfer Lionel Messi

pihak Barca memutuskan tidak akan melepas Messi

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Muhammad Akbar
Pemain Barcelona Lionel Messi
Foto: AP/Manu Fernandez
Pemain Barcelona Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Barcelona baru saja mengadakan pertemuan antara Presiden Josep Maria Bartomeu, dengan Jorge Messi, ayah sekaligus perantara Lionel Messi.

Hasilnya, dalam pertemuan tersebut, pihak Barca memutuskan tidak akan melepas Messi di bawah harga yang sudah ditetapkan sekita 700 juta euro.

Pertemuan yang diadakan pada, Rabu (2/9) berlangsung selama dua jam lamanya. Direktur Barca, Javier Bordas juga terlihat berada di sana bersama saudara sekaligus penasihat Messi, Rodrigo Messi.

"Saya tidak tahu, saya tidak tahu apa-apa," kata ayah Messi kepada saluran TV Spanyol Cuatro dilansir Reuters, Kamis (3/9).