Jumat 04 Sep 2020 20:31 WIB

Daftar ke KPU, Olly Siap Bertarung di Pilkada Sulut

Cagub pejawat Olly Dondokambey mendaftarkan diri ke KPU untuk Pilkada Sulut.

OllyDondokambey
Foto: Republika/Mimi Kartika
OllyDondokambey

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Proses pendaftaran pasangan calon Gubernur dan Wagub Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey-Steve Kandouw, mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di hari pertama pendaftaran Pilkada Sulut. Paslon pejawat ini mengaku siap untuk ikut dan memenangkan Pilkada Sulut.

"Kami sangat menghargai proses demokrasi yang sedang berjalan di negara kita tercinta. Karena itu, tidak perlu berlama-lama lagi, saat pendaftaran dibuka, kami langsung daftar. Kami sudah sangat siap," kata Olly dalam keterangannya, Jumat (4/9/2020).

Baca Juga

Olly-Steven bersepeda untuk menuju kantor KPU Sulut. Keduanya mengayuh sepeda sejauh 35 kilometer dari rumah Olly di Kolongan, Minahasa Utara. Tidak ada arak-arakan sebagaimana lazimnya dalam pendaftaran, mengingat adanya pandemi Covid-19. 

"Mengapa mendaftar pertama? Karena menandakan kami paling siap dan solid untuk bergerak dan bekerja lebih cepat. Kami siap mengayuh lebih cepat program untuk rakyat," ujar Olly menerangkan alasannya dan Steven menggunakan sepeda saat mendaftar di kantor KPU Sulut yang berada di Manado.

Perwakilan pimpinan partai koalisi pendukung dan pengusung yakni dari PDI Perjuangan, Gerindra, PSI, PKB, Gerindra, dan Perindo ikut mendampingi Olly-Steven di kantor KPU Sulut. Olly-Steven mengusung tagline "Solid Bergerak untuk Sulut Maju". 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement