REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Apple merekap pembaruan WatchOS 7 yang diumumkan di WWDC. Apple Watch Series 6 baru memiliki warna dan sentuhan akhir baru, layar selalu aktif dan pengukuran kesehatan yang diperluas, termasuk saturasi oksigen darah atau Sp02. Ini menggabungkan prosesor berbasis A13 baru yang disesuaikan lebih cepat.
Dilansir dari CNET, Rabu (16/9), desain tali jam baru berbentuk lingkaran tunggal yang elastis. Harga dibanderol dari 399 dolar Amerika Serikat (AS) dan dikirimkan Jumat (18/9). Apple juga menambahkan opsi Family Setup baru yang tidak perlu pemasangan dan pengawasan orang tua yang diperluas.
Apple Watch SE memiliki layar lebih besar dan harga awal lebih terjangkau 279 dolar AS). Watch Series 3 tetap berada di jajaran dengan harga 199 dolar AS. Fitness Plus adalah layanan langganan baru yang berpusat pada jam tangan yang memberi pengguna latihan yang disesuaikan dengan harga 9,99 dolar AS per bulan atau 80 dolar AS per tahun.
Sebelumnya, Apple telah mengadakan acara tahunannya pada Selasa (15/9). Di acara virtual perusahaan, Tim Cook mulai memperkenalkan Apple Watch dan tambahan baru table iPad yang menjadi sorotan.
Apple juga mengkonfirmasi iPhone baru akan tersedia beberapa pekan kemudian daripada peluncuran pertengahan September. CNET menebak peluncuran itu terjadi Oktober, sekitar tanggal 13 atau 14.