Sabtu 19 Dec 2020 21:17 WIB

Bielsa tak akan Abaikan Rivalitas Leeds dengan MU

Bielsa telah mempelajari sejarah pertarungan kedua klub.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Manchester United Vs Leeds United
Foto: Republika.
Manchester United Vs Leeds United

REPUBLIKA.CO.ID, LEEDS -- Marcelo Bielsa tegaskan dirinya tidak mengesampingkan pentingnya rivalitas Leeds United dengan Manchester United. Kedua tim akan memulai kembali pertempuran di kompetisi papan atas Liga Primer Inggris, setelah absen selama 16 tahun. 

Bielsa sadar dengan sejarah persaingan kedua tim, dan mencoba membangkitkan kembali kenangan yang sama seperti masa lalu. Kedua tim akan bentrok di Old Trafford pada Ahad (20/12).

''Leeds tidak mengabaikan apa artinya memainkan pertandingan seperti ini dan kami bersiap untuk beradaptasi dengan karakteristik yang dituntut dari pertandingan ini,'' ucap Bielsa, dikutip dari Sky Sports, Sabtu (19/12).

Apalagi, Bielsa sudah dua setengah tahun menjadi bagian dari Leeds, sehingga sedikit banyak tahu sejarah klub. Bielsa juga pernah punya kenangan di Old Trafford, saat dia masih jadi pelatih Athletic Bilbao. Saat itu, ia mampu menyingkirkan tim yang masih dilatih Sir Alex Ferguson dari Liga Europa pada 2012, dengan kemenangan 3-2 di Manchester.

Walaupun situasinya akan berbeda dengan kenangan 2012 silam, di mana delapan ribu fan Bilbao hadir di Old Trafford. Sementara kali ini pertandingan akan digelar tanpa penonton. Namun, Leeds datang ke Old Trafford dengan skuad penuh dan modal kemenangan 5-2 atas Newcastle tengah pekan ini.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement