REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG -- Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Hanik Humaida menyampaikan perkembangan status Gunung Merapi. Menurutnya, Gunung Merapi telah memasuki fase awal erupsi.
"Per tanggal 4 Januari 2021 Merapi sudah ada lava atau magma baru yang muncul di permukaan ditandai dengan munculnya lava pijar juga ada guguran dan pada 7 Januari 2021 sudah ada awan panas," kata Hanik di Magelang, Jumat.
Hanik menyampaikan fase awal erupsi ditandai dengan keluarnya magma atau material dari perut bumi. Begitu ada lava pijar, ada api diam, itu pertanda sudah mulai terjadinya fase erupsi.
"Sekarang masih kecil dan mudah-mudahan kecil terus, itu yang kita harapkan," katanya.