REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Everton membidik trofi Piala FA sebagai targetnya musim ini, selain mengincar posisi empat besar Liga Primer Inggris. The Toffees akan memulai kiprah mereka di pentas Piala FA musim ini dengan menghadapi Rotherham United di Stadion Goodison Park pada putaran ketiga, Sabtu (9/1) malam WIB.
''Bisa menjuarai Piala FA akan menambah gelar prestisius di lemari trofi tim ini,'' ujar manajer Everton, Carlo Ancelotti kepada Gazzetta dello Sports.
Everton sementara memimpin 1-0 atas Rotherham United di babak pertama. Gol tuan rumah dipersembahkan oleh Cenk Tosun ketika pertandingan memasuki menit kesembilan.
Ancelotti mengatakan Piala FA merupakan turnamen sepak bola tertua di dunia. Karena itu, mereka ingin menghormatinya. Everton akan mengirimkan skuad terbaiknya guna melakoni pertandingan-pertandingan di turnamen Piala FA.
Everton memang sudah begitu lama tidak bisa memboyong titel Piala FA. Terakhir kali Everton sukses menjuarai Piala FA ketika membekuk Manchester United 1-0 pada musim 1994/1995.
Satu-satunya peluang terbaik Everton untuk bisa merajai turnamen Piala FA dalam 25 tahun terakhir adalah saat tampil di partai final pada musim 2008/2009. Sayangnya, Everton yang saat itu masih ditukangi David Moyes, menyerah 1-2 di tangan Chelsea.