Senin 11 Jan 2021 17:57 WIB

 Rob Jadi Langganan Setiap Hari, Ini Solusi yang Dibutuhkan

Peninggian bangunan rumah warga juga harus dilakukan agar air tidak masuk ke rumah. 

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Agus Yulianto
Direktur Jenderal Hortikultura Kementan, Suwandi, saat meninjau lahan pertanian yang terkena banjir rob di Desa Ilir, Kecamatan Kandanghaur, Indramayu.
Foto: kementan
Direktur Jenderal Hortikultura Kementan, Suwandi, saat meninjau lahan pertanian yang terkena banjir rob di Desa Ilir, Kecamatan Kandanghaur, Indramayu.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Rob atau banjir akibat air pasang laut telah menjadi langganan bagi warga di tiga desa pesisir di Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu. Dibutuhkan solusi jangka panjang untuk mengatasi kondisi tersebut.

Adapun ketiga desa itu, yakni Desa Eretan Wetan, Eretan Kulon dan Kertawinangun. Rob dilaporkan selalu terjadi setiap bulan, selama tujuh sampai delapan hari. Namun kali ini, rob berlangsung setiap hari  selama 17 hari terakhir.

Kepala Sekretariat BPBD Kabupaten Indramayu, Caya, mengatakan, untuk penanganan sementara ini, pihaknya sudah menyalurkan bantuan beras sebanyak empat ton untuk ketiga desa tersebut. Selain itu, adapula 1.000 paket sembako dari Kemensos.

"Dibutuhkan upaya penanganan lanjutan untuk mengatasi kondisi tersebut," kata Caya kepada Republika, Senin (111/1).

Caya mengatakan, rob memang sulit dihindari. Sedangkan untuk merelokasi warga, juga tidak semudah membalikan telapak tangan.

Untuk itu, lanjut Caya, solusi yang mungkin bisa dilakukan yakni berupa penataan lingkungan di sana. Selain itu, peninggian bangunan rumah warga juga harus dilakukan agar air tidak masuk ke rumah mereka.

"Breakwater juga harus diperbaiki. Namun itu kewenangan BBWS Citarum," ujarnya.

Caya mengatakan, Komisi VIII DPR RI sudah meninjau ke lokasi beberapa waktu yang lalu. Dia berharap, upaya penanganan lanjutan bisa segera direalisasikan.

Koordinator Lapangan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Indramayu, Waminudin, mengatakan, banjir rob di tiga desa itu biasanya mulai datang setiap pagi sekitar pukul 05.00 ataupun 06.00 WIB. Setelah itu, rob akan kembali surut pada siang harinya sekitar pukul 11.30 WIB.

Ketinggian rob yang menggenangi pemukiman warga pun hanya di kisaran 30 centimeter (cm). "Namun hari ini, rob lebih besar dari biasanya," kata Waminudin.

Waminudin mengatakan, ketinggian rob yang menggenangi pemukiman warga hari ini mencapai kisaran 40 cm. Selain itu, meski sebagian sudah surut pada tengah hari, namun tak sedikit rumah warga yang hingga pukul 15.00 WIB masih tergenang banjir.  

Waminudin menyebutkan, total lebih dari 1.000 rumah warga di ketiga desa itu yang terendam banjir rob. Selain itu, lebih dari sepuluh gedung sekolah yang juga terendam air, mulai dari gedung TK hingga gedung SMA.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement