Selasa 19 Jan 2021 20:15 WIB

Lampard Enggan Bandingkan Timo Werner dengan Fernando Torres

Werner tak mencetak gol di Liga Primer Inggris untuk Chelsea sejak 7 November 2020.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Striker Chelsea, Timo Werner.
Foto: AP/Justin Tallis/Pool AFP
Striker Chelsea, Timo Werner.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Arsitek tim Chelsea, Frank Lampard, menolak perbandingan antara Timo Werner dan mantan rekan setimnya, Fernando Torres. Menurutnya semua pemain akan melewati masa-masa sulit di klub baru.

"Saya tidak membandingkan dia dengan siapa pun. Semua orang berbeda, Torres mengalami masa-masa sulit di sini, tetapi memenangkan Liga Champions," kata Lampard menjelang pertandingan melawan Leicester City dikutip dari Tribal Football, Selasa (19/1).

Werner, striker Jerman senilai 53 juta poundsterling, itu tanpa gol Liga Primer Inggris untuk the Blues sejak 7 November 2020. Ia melewatkan kesempatan emas untuk mengakhiri kemarau panjangnya di Fulham pada Ahad (17/1).

"Semua pemain akan mengalaminya dalam karier. Semua mata tertuju dan itu menjadi lebih besar. Saya perlu bekerja dengannya untuk itu," kata Lampard.

Werner mencetak sembilan gol dalam 26 penampilan sejak tiba dari RB Leipzig, dengan hanya empat gol di Liga Primer Inggris.

"Yang perlu kami lakukan adalah menciptakan lingkungan terbaik untuk mendapatkan yang terbaik dari Timo. Anda harus mengulang, terus bekerja dan dia perlu menundukkan kepala dan fokus, saya perlu memberinya sikap positif," pungkas Lampard.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement