REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Salah satu program Rumah Zakat yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat adalah Kebun Gizi, salah satunya yang ada di Kampung Ciseureuh, Desa Limbangan Timur, Garut. Dalam pelaksanannya, kegiatan ketahanan pangan ini sudah berjalan beberapa bulan yang lalu dan di bulan Februari ini tepatnya pada Selasa (9/2) kebun gizi kembali melakukan panen kangkung dan bayam yang dikembangkan secara hydroponik.
Dalam kondisi pandemi seperti sekarang, keberadaan program ini cukup memberi solusi bagi kebutuhan warga. Meskipun tidak seberapa namun bisa membantu warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya.
Warga pun memberikan respon positif dengan adanya program yang bisa membantu meringankan beban mereka.
Nceng selaku pengelola berterima kasih atas support Rumah Zakat terhadap program tersebut.
Demikian pula Eneng menyampaikan hal sama, dan mengucapkan terima kasih dan doa untuk semua yang rerlibat dalam terwujudnya program ini.