REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Langkah Barcelona pada ajang Liga Champions musim ini terhenti di babak 16 besar. Barca gagal melewati adangan Paris Saint-Germain (PSG).
Pada leg pertama di Camp Nou, Blaugrana menyerah 1-4. Tertinggal jauh, membuat klub elite La Liga Spanyol itu harus menang telak di Prancis.
Asa raksasa Katalan tak bisa menjadi kenyataan. Kedua tim bermain imbang 1-1 pada secondleg di Parc des Princes, Kamis (11/3) dini hari WIB.
Dengan demikian, Lionel Messi dan rekan-rekan kalah agregat 2-5 dari Les Perisiens. Rupanya penampilan Barcelona di kandang Les Rouge et Bleu, mengundang reaksi positif.
Bek tengah tim tersebut, Gerard Pique, puas melihat kinerja kawan-kawannya. Pique tak bisa turun gelanggang lantaran masih cedera.
"Sungguh pertandingan yang fantastis. Saya bangga dengan tim saya, dan rekan setim," tulis suami penyanyi Shakira itu, dalam Twitternya, dikutip dari UEFA.com.
Pada partai ini, Barca benar-benar mendominasi. Sergio Busquets dkk menguasai bola hingga 72 persen.
Total tembakan klub raksasa Katalan menyentuh angka 21. Sebanyak 10 di antaranya tepat sasaran.
Sangat jauh dibandingkan dengan statistik PSG. Tuan rumah cuma mengoleksi tiga shots on target dari tujuh peluang.
Nasi sudah menjadi bubur. Penampilan buruk pada leg pertama harus dibayar mahal oleh Barcelona.
"Masih banyak yang tersisa untuk bersaing di musim ini. Kami akan terus lakukan seperti ini, hingga akhir. Semangat," ujar Pique.
Kini Barca mengalihkan fokus ke La Liga. Skuad polesan Ronald Koeman bersaing dengan duo Madrid.
La Blaugrana juga lolos ke final Copa del Rey. Pada tahapan tersebut, Barca berjumpa Athletic Bilbao.