REPUBLIKA.CO.ID, Manchester United (MU) akan melanjutkan kiprahnya di Piala FA dengan bertandang ke markas Leicester City, Senin (22/3) dini hari WIB. MU di atas angin dan punya kepercayaan diri tinggi setelah menyingkirkan AC Milan di Liga Europa.
Fakta Jelang Laga
- MU dan Leicester bersaing ketat di papan klasemen Liga Primer Inggris, masing-masing di posisi dua dan tiga dan hanya berselisih satu poin.
- Setan Merah memenangkan dua pertemuan kontra Leicester City di Piala FA, 2-1 pada babak kelima tahun 1976 dan 3-1 pada final 1963.
- Leicester hanya menang sekali dari 25 pertemuan melawan MU di semua kompetisi (imbang 5, kalah 19).
- The Foxes tak pernah menang dalam 13 pertemuan terakhir kontra MU (imbang 4, kalah 9) sejak unggul 5-3 di kandang pada pertandingan Liga Primer Inggris, September 2014.
- MU memburu rekor mencapai semifinal Piala FA untuk ke-31 kali. Saat ini MU sejajar dengan Arsenal dengan 30 penampilan di semifinal.
- Leicester selalu kalah dalam lima pertandingan terakhir di perempat final Piala FA.
- Leicester telah memenangkan enam dari delapan pertandingan Piala Fa di kandang. Dua kekalahan diderita dari Chelsea pada perempat final musim 2017/2018 dan 2019/2020.
sumber: yahoosport
pengolah: Israr Itah