REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persija Jakarta lolos ke babak final Piala Menpora 2021 usai menaklukkan PSM Makassar dari adu penalti. Skor akhir 0(4)- 0(3) atas kemenangan Persija terjadi di Stadion Manahan, Solo, Ahad (18/4).
Pelatih Persija, Sudirman bersyukur atas kemenangan tersebut. Dia mengakui pertandingan berjalan alot karena kedua tim sama-sama ingin lolos ke final.
"Pertandingan ini sangat melelahkan. Kedua tim dari pertandingan kemarin (jarak) hanya tiga hari. Jadi jalannya pertandingan agak sedikit lambat, kita kesulitan cetak gol hingga akhirnya adu penalti," kata Sudirman usai laga.
Sudirman mengapresiasi kapten tim, Andritany Adhiyaksa yang mampu menahan tendangan dari algojo PSM. Hal ini menjadi keuntungan bagi tim sehingga bisa memenangkan pertandingan.