Alasan Mengapa Sayang Lewatkan Lailatul Qadar Ramadhan

Rep: Ali Yusuf/ Red: Nashih Nashrullah

Senin 03 May 2021 08:07 WIB

Lailatul Qadar merupakan malam penuh kebaikan saat Ramadhan. Ilustrasi Lailatul Qadar Foto:

1

Mayoritas ulama berpendapat bahwa malam kemuliaan itu terjadi di 10 hari terakhir Ramadhan dan secara khusus lagi pada malam-malam ganjil, yaitu malam 21, 23, 25, 27, dan 29. 

Lailatul Qadar adalah malam yang sangat istimewa. Pada malam tersebut Allah akan mengabulkan segala permintaan hamba-Nya dan mengampuni dosa-dosanya. Nabi SAW bersabda:

عنْ أَبي هُريرةَ  أَنَّ رَسُول اللَّهِ ﷺ قالَ: منْ قَامَ رَمَضَانَ إِيمانًا واحْتِسابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ  “Dan barang siapa yang beribadah pada malam Lailatul qadar semata-mata karena iman dan mengharapkan pahala dari Allah SWT, niscaya diampuni dosa-dosanya yang terdahulu.” (HR Bukhari).

Dengan mengetahui kemuliaan Lailatul Qadar harus menjadi motivasi bagi kita untuk meningkatkan kualitas ibadah di hari-hari terakhir Ramadhan dengan cara memperbanyak shalat malam, membaca Alquran, zikir, berdoa, membaca shalawat, tasbih, istighfar, iktikaf, dan lainnya. 

Meski saat ini kita berada dalam kondisi pandemi Covid-19, banyak aktivitas yang harus dilakukan di rumah termasuk beribadah, tapi tidak menghalangi semangat kita untuk meningkatkan amal ibadah. Kita tidak bisa melakukan i'tikaf, namun kita tetap dapat melaksanakan ibadah lainnya dengan penuh kekhusyukan, baik di rumah maupun di masjid untuk berburu Lailatul Qadar.

Pelaksanaan ibadah Ramadhan di rumah tidak menurunkan kualitas ibadah kita. Kualitas ibadah  tidak hanya ditentukan oleh tempat pelaksanaan yang penting diiringi dengan keikhlasan dan kusyuk.

Sebelum terlambat, mari berburu Lailatul Qadar dengan meningkatkan kualitas ibadah kita, tidak hanya pada malam ganjil dan tidak berspekulasi kapan Lailatul Qadar itu terjadi, tetapi fokuslah beribadah di 10 hari akhir Ramadhan.

عن عائشة رضي الله عنها قالت، قلت يا رسول الله أرأيت إن علمت اي ليلة ليلة القدر ما اقول فيها ؟ قال : قولي "اللهم إنك عفو تحب العفو فأعف عني"

Aisyah RA berkata, ‘Aku bertanya, “Wahai Rasulullah, jika aku mendapatkan Lailatul Qadar, maka apa yang aku ucapkan? Beliau menjawab, ‘Bacalah: Ya Allah, sesungguhnya Engkau Mahapengampun, Yang suka mengampuni, ampunilah aku."

 

Meskipun saat ini kita berada dalam segala keterbatasan, tetaplah semangat menikmati madrasah Ramadhan. Mungkin aktivitas kita terbatas, namun ampunan dan ganjaran pahala yang Allah berikan tidak terbatas.  

Terpopuler