Amalan-Amalan yang Bisa Dilakukan pada Malam Takbiran

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Agung Sasongko

Kamis 06 May 2021 17:00 WIB

Anak menabuh beduk di malam takbiran. Foto:

1

Imam As-Syafi’i mengatakan dalam kitab Imam An-Nawawi, Al-Majmu’ jilid 5:

إنَّ الدُّعَاءَ يُسْتَجَابُ فِي خَمْسِ لَيَالٍ فِي لَيْلَةِ الْجُمُعَةِ وَلَيْلَةِ الْأَضْحَى وَلَيْلَةِ الْفِطْرِ وَأَوَّلِ لَيْلَةٍ فِي رَجَبٍ وَلَيْلَةِ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ

“Doa akan dikabulkan pada lima malam: Malam Jumat, malam Idul Adha, malam Idul Fitri, awal malam bulan Rajab dan pada malam nishfu sya’ban.”

Selain itu, Imam As-Syafi’i menambahkan dia mendapat kabar penduduk Madinah pernah ramai-ramai berkumpul di masjid pada malam Idul Fitri. Mereka berdoa dan berzikir kepada Allah. Apa pun bentuk ibadahnya, dia menyukainya walaupun ibadah tersebut bukan sebuah kewajiban.

 

Walaupun biasanya pada malam Idul Fitri umat Muslim sibuk demi menyiapkan hari raya, setidaknya ada yang tetap melaksanakan ibadah sunnah agar masih tetap mendapatkan keutamaan malam Idul Fitri. 

Terpopuler