Selasa 18 May 2021 20:46 WIB

Kiper Arsenal Bisa Bantu Klub Rekrut Julian Brandt

Leno dan Brendt sama-sama membela Leverkusen sebelum akhirnya hengkang ke klub lain.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Bintang Borussia Dortmund Julian Brandt.
Foto: EPA-EFE/Alexander Hassenstein
Bintang Borussia Dortmund Julian Brandt.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Arsenal menargetkan perekrutan Julian Brandt. Kiper Arsenal, Bernd Leno, bisa membantu klub mengamankan bintang Borussia Dortmund tersebut.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, ingin menambahkan beberapa pemain kreatif ke skuad the Gunners. Arteta ingin mendobrak benteng yang menghalangi di musim ini.

Dilansir dari laman Tribal Football, Selasa (18/5), laporan media lokal mengaitkan Arsenal dengan Brandt. Apalagi setelah Arsenal gagal merekrut permanen Martin Odegaard yang dipinjam dari Real Madrid.

Leno dan Brendt sama-sama membela Leverkusen sebelum akhirnya hengkang ke Arsenal dan Borussia Dortmund. Leno pun turut buka suara soal rumor tersebut.

"Saya membaca rumor dengan Arsenal dan langsung mengirim pesan padanya. Saya tidak tahu apa yang sebenarnya ada di sana, tapi saya akan senang jika dia datang," kata Leno.

Leno memang tidak sebatas rekan satu tim dengan Brandt. Keduanya berteman baik dan Leno mengundangnya saat melaksanakan resepsi pernikahan pada tahun depan.

"Julian adalah teman baik saya, kami bersenang-senang di Leverkusen dan sering keluar bersama untuk minum," kata Leno. "Mungkin kami bisa mengalaminya lagi di masa depan. Dia juga diundang ke pernikahan saya tahun depan."

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement