Lamaran Digelar Virtual karena Calon Mempelai Positif

Red: Muhammad Fakhruddin

Lamaran Digelar Virtual karena Calon Mempelai Positif (ilustrasi).
Lamaran Digelar Virtual karena Calon Mempelai Positif (ilustrasi). | Foto: www.freepik.com

REPUBLIKA.CO.ID,TEMANGGUNG -- Warga Desa Lungge, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, terpaksa menggelar lamaran pengantin secara virtual karena calon mempelai perempuan positif terpapar COVID-19.

Camat Temanggung Shofwan Syafii mengatakan calon mempelai perempuan adalah Iit Wakidah, warga Desa Lungge, Kecamatan Temanggung dan calon mempelai pria Dwi Febrian Windiharja dari Jember, Jawa Timur. "Semalam kami dapat kabar dari Puskesmas Darmorini Temanggung bahwa calon mempelai perempuan positif COVID-19, kemudian kami berkoordinasi dengan Kades Lungge untuk mencari solusi agar proses lamaran tetap berjalan," katanya, Kamis (17/6).

Ia menyampaikan rencana lamaran hari ini sudah direncanakan cukup lama oleh kedua keluarga, kebetulan calon mempelai perempuan terpapar COVID-19 dan baru diketahui semalam. Shofwan menuturkan agar acara lamaran tetap berjalan dengan baik dan tidak ada kekhawatiran tertular COVID-19 maka proses lamaran dilakukan secara virtual.

"Karena tamu dari Jember semalam juga sudah perjalanan ke Temanggung, maka diambil jalan keluar proses lamaran berlangsung secara virtual yang penting tidak mengurangi substansi dari acara ini," katanya.

Dalam lamaran tersebut, calon mempelai pria bersama rombongan diterima di Balai Desa Lungge yang dilengkapi dengan perangkat komunikasi beserta layarnya untuk proses lamaran virtual, sedangkan pihak calon mempelai perempuan tetap berada di rumahnya. "Alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar, acara yang awalnya hampir gagal ini akhirnya bisa terlaksana dengan baik," katanya.

Calon mempelai pria Dwi Febrian Windiharja merasa senang dengan proses lamaran tersebut meskipun hanya berlangsung secara virtual. "Acara ini justru tidak akan pernah terlupakan bagi diri saya," katanya.

Terkait


Kasus Covid-19 di Tasikmalaya Menonjak

Varian Delta Ditemukan di 80 Negara

Penggunaan Waktu Internet Harian Meningkat Saat Pandemi

Serangan Sistem Kontrol Industri Naik di Semester II 2020

Masing-masing Daerah Perlu Menyesuaikan Kebijakan Soal Covid

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark