DIY Kembali Cetak Rekor Kasus Covid-19

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Fernan Rahadi

Covid-19 (ilustrasi)
Covid-19 (ilustrasi) | Foto: PixaHive

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 DIY kembali mencatatkan rekor kasus harian Covid-19 dengan tambahan 830 kasus baru, Ahad (27/6). Sehingga, total kasus Covid-19 sudah menyentuh angka 57.858 kasus di DIY.

Sebelumnya, rekor harian DIY berada pada jumlah 791 kasus harian Covid-19 pada Kamis (24/6). Sebelumnya, lagi rekor kasus harian tertinggi terjadi Ahad (20/6) dengan 665 kasus yang sempat memunculkan wacana lockdown dari Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Sebanyak 830 kasus baru kemarin disumbang tertinggi oleh Kabupaten Bantul sebanyak 278 kasus baru disusul Kabupaten Sleman dengan 237 kasus baru, Kota Yogyakarta menyumbang 169 kasus baru, Kabupaten Gunungkidul menyumbang 85 kasus baru. Sedangkan 61 kasus baru lainnya disumbang Kabupaten Kulonprogo.

"830 kasus yang dilaporkan hari ini merupakan pemeriksaan yang dilakukan pada 3.264 spesimen dari 3.260 orang," kata Kepala Bagian Humas Biro Umum Humas dan Protokol Setda DIY, Ditya Nanaryo Aji, Ahad (27/6).

Sebagian besar kasus baru tersebut merupakan riwayat pelacakan (tracing) kontak erat. Setidaknya, 636 kasus baru diantaranya merupakan riwayat tracing.

Sedangkan, 163 merupakan riwayat periksa mandiri, tiga kasus baru dari riwayat skrining karyawan kesehatan dan satu kasus baru ada riwayat perjalanan luar daerah. Namun, riwayat 27 kasus baru lainnya belum diketahui. "Kasus aktif di DIY juga meningkat yang saat ini tercatat 8.917 kasus," ujarnya.

Terus melonjaknya kasus positif di DIY menyebabkan keterisian tempat tidur (bed occupancy rate/ BOR) juga meningkat tajam. Hingga saat ini //bed// yang sudah terpakai untuk penanganan Covid-19 mencapai 1.097 bed.

1.097 bed ini yang terpakai itu terdiri dari 97 bed critical (ICU) dan 1.000 bed non critical (isolasi). Sementara, total bed yang disiapkan untuk penanganan Covid-19 juga sudah ditambah menjadi 1.285 bed dengan rincian 140 bed ICU dan 1.145 bed isolasi.

Penambahan bed ini dilakukan sejak 25 Juni kemarin dari yang sebelumnya disediakan 1.234 bed. Artinya, BOR di 27 rumah sakit rujukan penanganan Covid-19 yang ada di DIY sudah mencapai 85,3 persen.

Terkait


Penambahan Kasus Baru Covid-19 di Jakarta

Dalam 24 Jam, Positif Covid-19 di Bantul Bertambah 412 Orang

Kasus Harian Covid di Gunung Kidul Pecahkan Rekor

Suasana Tenda Darurat di RSUD Kramat Jati

Klaster Sosial Dominasi Peningkatan Kasus Covid di DIY

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark