REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Serie A musim 2021/2022 akan mulai berlangsung pada 21 Agustus mendatang. Gelaran Serie A musim depan akhirnya dapat dihadiri oleh penonton. Meski demikian penonton yang bisa datang masih dibatasi 50 persen dari jumlah kapasitas stadion.
Selain itu, penonton yang diijinkan menonton di stadion hanya mereka yang memiliki Green Pass. Regulasi ini menjadi salah satu regulasi dari paparan pemerintah setempat.
Zona wilayah pun mempengaruhi kehadiran jumlah penonton. Bagi wilayah yang masuk ke zona putih, stadion dapat dibuka hingga 50 persen kapasitas. Zona lainnya pun bisa mempengaruhi jumlah penonton yang hadir.
Dilansir dari laman Football Italia, Green Pass adalah sertifikat elektronik yang dapat mengkonfirmasi status Covid-19. Hal ini membuat klub tidak dapat menjual tiket secara satu musim penuh.
Penggemar yang memiliki Green Pass harus memiliki kriteria, seperti mendapatkan dua dosis vaksin, data kapan terakhir positif terjangkit Covid-19, hingga bukti hasil tes negatif yang berlaku kurang dari 48 jam.
Berikut jumlah penonton stadion klub Serie A jika menampung 50 persen kapasitas stadion:
Inter and Milan (Stadion Meazza): 37,961 kursi
Lazio and Roma (Stadion Olimpico): 36,630 kursi
Napoli (Stadion Maradona): 27,363 kursi
Fiorentina (Stadion Franchi): 23,641 kursi
Juventus (Allianz Stadium): 20,753 kursi
Verona (Stadion Bentegodi): 19,605 kursi
Genoa and Sampdoria (Stadion Ferraris): 18,299 kursi
Bologna (Stadion Dall’Ara): 18,231 kursi
Salernitana (Stadion Arechi): 16,650 kursi
Torino (Stadion Olimpico Grande Torino): 13,997 kursi
Udinese (Dacia Arena): 12,572 kursi
Atalanta (Stadion Gewiss): 11,256 kursi
Sassuolo (Stadion Mapei): 10,792 kursi
Empoli (Stadion Castellani): 9,923 kursi
Cagliari (Sardegna Arena): 8,208 kursi
Spezia (Stadion Picchi): 5,168 kursi
Venezia (Stadion Penzo): 3,713 kursi