REPUBLIKA.CO.ID, MILAN – Direktur Olahraga Inter Milan, Giuseppe Marotta berbagi pandangannya tentang undian Liga Champions UEFA 2021/22 Inter setelah Nerazzurri diundi di Grup D bersama Real Madrid, Shakhtar Donetsk dan Sheriff Tiraspol pada hari Kamis (26/8) malam.
"Dalam kompetisi seperti Liga Champions banyak faktor berbeda yang berperan," kata dia dilansir dari laman resmi Inter Milan, Jumat (27/8).
"Tidak biasa berakhir dengan dua tim yang sama yang berada di grup kami musim lalu. Kemudian kami juga memiliki Sheriff, yang berada di babak penyisihan grup untuk pertama kalinya," kata dia.
“Tidak pernah mudah untuk mendapatkan hasil di Bernabeu dan Real akan lebih bertekad untuk melakukannya dengan baik sekarang karena mereka kembali ke sana, jadi itu akan lebih sulit bagi tim tamu." Kata Marotta.
Namun, ia meyakini Inter akan jadi lawan yang sulit bagi tim-tim Eropa. Ia mengatakan, Inter punya Simone Inzaghi di posisi pelatih. Menurut dia, kehadiran Inzaghi membuat Inter sangat percaya diri.
“Inter memiliki sejarah kesuksesan yang panjang dan kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk menjadi yang terbaik di setiap kompetisi,” kata dia.
Baca juga : Hasil Drawing Liga Champions 2021/2022: Ini Grup Neraka