Senin 06 Sep 2021 00:36 WIB

Eden Hazard Bantah tidak Bahagia di Real Madrid

Hazard akan kian senang jika dirinya bermain dan berhasil mencetak gol untuk Madrid.

Red: Endro Yuwanto
Gelandang Real Madrid Eden Hazard.
Foto: AP Alastair Grant
Gelandang Real Madrid Eden Hazard.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang Real Madrid asal Belgia, Eden Hazard, membantah jika dirinya merasa tidak bahagia bersama Los Blancos. Dikutip dari Football-Espana, Ahad (5/9), Hazard lanjut mengatakan dirinya senang berada di Real Madrid, namun ia tidak mendapatkan banyak kesempatan untuk tampil.

Meski tidak mendapatkan banyak kesempatan untuk bermain, Hazard mengatakan hal itu tidak mengurangi rasa cintanya kepada Real Madrid.

"Itu tidak benar jika saya tidak senang berada di Real Madrid. Saya sangat senang berada di klub tapi kami tahu bahwa pemain senang ketika dia bermain dan mencetak gol. Saya tidak banyak bermain atau mencetak gol, tapi itu tidak mempengaruhi rasa afeksi saya kepada klub," ujar Hazard.

Pemain berusia 30 tahun itu lanjut menegaskan dirinya bahagia di Madrid dan senang dengan hidup yang ia jalani di ibu kota Spanyol tersebut. Hazard mengatakan saat ini situasi diperumit oleh Covid-19 dan cedera, tetapi pesepak bola itu akan senang jika dirinya bermain terutama ketika berhasil mencetak gol.