Korem 071 Gelar Vaksinasi 10.000 Dosis bagi Mahasiswa Unsoed

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Muhammad Fakhruddin

Korem 071 Gelar Vaksinasi 10.000 Dosis bagi Mahasiswa Unsoed (ilustrasi).
Korem 071 Gelar Vaksinasi 10.000 Dosis bagi Mahasiswa Unsoed (ilustrasi). | Foto: Republika/Thoudy Badai

REPUBLIKA.CO.ID,PURWOKERTO -- Korem 071 Wijayakusuma Purwokerto, melaksanakan kegiatan bertajuk Serbuan Vaksin di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto. Program vaksinasi dilaksanakan Auditorium Graha Widyatama Unsoed, mulai Senin (6/9).

''Dalam kegiatan ini ada 10 ribu dosis vaksin yang disediakan. Vaksin ini, diutamakan bagi mahasiswa Unsoed. Tapi kalau nanti lebih, bisa diberikan bagi mahasiswa dari universitas lain,'' jelas Danrem 071 Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin.

Dia juga menyebutkan, dari 10 ribu dosis vaksin tersebut, sebanyak 5.000 dosis diberikan bagi yang mahasiswa yang sama sekali belum mendapat vaksin, sedangkan yang 5.000 dosis lagi diberikan untuk pemberian dosis kedua bagi mahasiswa yang sudah diberi vaksin dosis pertama.

Menurutnya, pemberian vaksin Covid 19 kali ini diprioritaskan bagi kalangan mahasiswa, karena mereka sudah terlalu lama tidak melaksanakan kuliah tatap muka. ''Vaksinasi ini sebagai persiapan karena kuliah tatap muka di Unsoed akan segera dimulai,'' katanya.

Rektor Unsoed Prof Dr Suwarto, dalam kesempatan itu mengucapkan terima kasihnya kepada pihak Korem 071 Wijayakusuma yang telah memprioritaskan mahasiswa Unsoed untuk mendapat vaksin. ''Total mahasiswa Unsoed ada sekitar 24 ribu. Jadi memang membutuhkan cukup banyak vaksin agar kegiatan kuliah di kampus bisa segera dilaksanakan secara tatap muka,'' katanya.

Dia juga menyebutkan, dalam waktu dekat Unsoed juga akan melaksanakan kegiatan kuliah secara hybrid. Dengan sistem ini, maka sebanyak 50 persen mahasiswa akan melaksanakan kuliah secara tatap muka, sedangkan 50 persen lainnya akan mengikuti kuliah secara virtual.

''Dengan adanya program vaksinasi ini, saya berharap kegiatan kuliah mahasiswa bisa lebih lancar, sekaligus juga menyukseskan program percepatan vaksinasi dalam rangka rangka mengatasi pandemi,'' katanya. 

Terkait


Wisatawan Antusias Datang ke Pangandaran

Presiden Minta Seluruh Pihak Disiplin dan Tetap Produktif

Airlangga: Pemerintah Kerja Ekstra Lakukan Vaksinasi Warga

Herd Immunity Tercapai Bila Mayoritas Penduduk Sudah Vaksin

Capaian Vaksinasi BPBD Jabar di Cimahi Tembus 111 Persen

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark