Selasa 16 Nov 2021 17:41 WIB

Harga Cabai Merah di Lampung Melonjak Rp 50 Ribu per Kg

Harga cabai merah melonjak dari biasa dibandingkan dengan cabai rawit.

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Andi Nur Aminah
Pedagang sayur menyortir cabai merah (ilustrasi)
Foto: Antara/Asep Fathulrahman
Pedagang sayur menyortir cabai merah (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Ibu-ibu rumah tangga di Kota Bandar Lampung mulai kaget harga cabai merah mulai melonjak saat memasuki musim penghujan. Pada Selasa (16/11), harga cabai merah di pasar tradisional dalam kota naik menjadi Rp 50 ribu per kg, biasanya paling mahal Rp 30 ribu per kg.

Menurut Herlina, ibu rumah tangga yang bermukim di Kemiling, Bandar Lampung, harga cabai merah mengalami lonjakan harga dari biasa dibandingkan dengan cabai rawit. Kenaikan tersebut, kata dia, sangat terkejut karena harga lama tidak sampai Rp 50 ribu per kg.

Baca Juga

“Saya beli seperempat cabai merah Rp 12.500. Artinya, kalau beli satu kilogram Rp 50 ribu. Biasanya, semahal-mahalnya cabai merah tidak sampai Rp 30 ribu,” kata Herlina (54 tahun), ibu dua anak tersebut, Selasa (16/11).

Dia terpaksa membeli seperempat kilogram cabai merah di Pasar Tani Kemling. Ibu tersebut tidak jadi membeli satu kilogram untuk menyetok untuk bahan makanan di dapur selama sepekan. Harga cabai merah tersebut, kata dia, akan terus melonjak pada akhir tahun, seiring dengan memasuki musim penghujan.