Ahad 02 Jan 2022 18:44 WIB

6 Fakta Penting Liverpool Jelang Kontra Chelsea

Bigmatch Chelsea kontra Liverpool berlangsung di Stadion Stamford Bridge

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
Manajer Liverpool Jurgen Klopp memberikan instruksi kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Leicester City dan Liverpool di Stadion King Power di Leicester, Inggris, Selasa, 28 Desember 2021.
Foto: AP/Rui Vieira
Manajer Liverpool Jurgen Klopp memberikan instruksi kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Leicester City dan Liverpool di Stadion King Power di Leicester, Inggris, Selasa, 28 Desember 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Setelah terjungkal di markas Leicester City, beberapa hari lalu, Liverpool kembali ditunggu lawan tangguh. The Reds akan berhadapan dengan Chelsea pada lanjutan Liga Primer Inggris musim 2021/22.

 
Rival sekota Everton itu lagi-lagi berstatus sebagai tim tamu. Bigmatch ini berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, menjelang, Senin (3/1) dini hari WIB. Dikutip dari liverpoolfc.com, berikut berbagai fakta kubu tamu menjelang pertandingan tersebut.
 
1. Jika diturunkan, gelandang Liverpool, Fabinho akan mencatat 100 penampilan bersama the Reds, pada ajang Liga Primer.
 
2. Pada September 2020, kiper Liverpool, Alisson Becker menepis sepakan penalti gelandang Chelsea, Jorginho. Kejadian tersebut, terjadi pada menit ke-75, saat kedua tim berjumpa di Stamford Bridge. Rupanya, itu penyelamatan pertama Alisson (saat menghadapi situasi penalti) saat berkostum the Reds. Pada saat bersamaan, itu pertama kalinya, Jorginho gagal mengeksekusi penalti dengan baik, di Liga Primer.
 
3. Liverpool sudah meraih kemenangan, dalam dua lawatan terahir ke Stamford Bridge, pada ajang Liga Primer Inggris. 
 
4. Liverpool ingin mencari kemenangan ketiga secara beruntun di markas Chelsea, untuk pertama kalinya, sejak Agustus 1974.
 
5. Belum ada pemain Liverpool yang mencetak hattrick di Stamford Bridge.
 
6. Jika diturunkan, Trent Alexander Arnold akan mencatat penampilan ke-200 bersama Liverpool. Hitungannya dari berbagai ajang.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement