REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) hingga Jumat (14/1) diketahui mencapai 93,85 persen. Tetapi, meski pembangunan belum seutuhnya rampung, kawasan JIS sudah bisa dikunjungi oleh masyarakat umum hingga Maret 2022 nanti. “Kunjungan itu ditargetkan sampai dengan Maret saat konstruksi selesai,” kata Manajer Proyek JIS, Arry Wibowo di JIS, kemarin.
Dia menambahkan, pembukaan JIS saat ini yang dilakukan untuk kepentingan umum merupakan perintah dari Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan. Tujuannya, agar masyarakat bisa merasakan JIS sebagai stadion kebanggaan Jakarta nantinya.
Dia melanjutkan, kunjungan memang bisa dilakukan oleh semua warga dengan mengisi link pendaftaran di http://byt.ly/KunjunganJIS. Namun, saat ini, kata Arry, kunjungan baru diutamakan bagi warga-warga sekitar di JIS. Kunjungan pun hanya bisa dilakukan terbatas, setiap Selasa pukul 15.00-17.00 WIB.
Arry mengatakan, kunjungan tersebut tidak bisa dilakukan keseluruhan wilayah. Pasalnya, lanjut dia, pembangunan masih berlanjut.“Jadi hanya area hijau yang bebas APB, karena bebas dari konstruksi dan jangkauan crane,” tutur dia.
Khusus pembangunan JIS, menurut Arry, pihaknya saat ini sedang menyelesaikan beberapa pekerjaan di area utama stadium. Walaupun, diakui dia saat ini hanya tinggal tahap penyelesaian.“Sudah hampir selesai semuanya,” kata dia.