Rabu 16 Feb 2022 17:51 WIB

PBB: Krisis Gizi Parah Ancam Setengah Populasi Anak Somalia  

Ratusan ribu anak Somalia menjaliani perawatan kekurangan gizi

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Nashih Nashrullah
Seorang wanita Somalia menggendong anaknya menunggu perawatan medis di Rumah Sakit Regional Bay di Baidoa, ibu kota Negara Bagian Teluk Somalia. Ratusan ribu anak Somalia menjaliani perawatan kekurangan gizi
Foto: Anadolu Agency
Seorang wanita Somalia menggendong anaknya menunggu perawatan medis di Rumah Sakit Regional Bay di Baidoa, ibu kota Negara Bagian Teluk Somalia. Ratusan ribu anak Somalia menjaliani perawatan kekurangan gizi

REPUBLIKA.CO.ID, MOGADISHU— Badan PBB untuk anak-anak, UNICEF menyebut hampir setengah dari anak-anak balita Somalia terancam kekurangan gizi akut tahun ini. 

Ratusan ribu bahkan tercatat membutuhkan perawatan untuk menyelamatkan jiwa mereka, sehingga badan itu yang menyerukan tindakan segera. 

Baca Juga

“Malnutrisi telah mencapai tingkat krisis,” kata Victor Chinyama, kepala komunikasi untuk operasi Somalia dari badan anak-anak PBB, UNICEF dilansir dari Aljazirah, Selasa (15/2/2022). 

“Waktunya untuk bertindak sekarang. Jika Anda menunggu sampai keadaan menjadi lebih buruk, atau sampai kelaparan diumumkan, mungkin sudah terlambat," tambahnya.