Wali Kota Malang Pantau Distribusi Minyak Curah di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Muhammad Fakhruddin

Wali Kota Malang, Sutiaji beserta jajarannya meninjau kegiatan distribusi minyak curah di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan, Purwantoro, Blimbing, Kota Malang, Jumat (25/2/2022).
Wali Kota Malang, Sutiaji beserta jajarannya meninjau kegiatan distribusi minyak curah di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan, Purwantoro, Blimbing, Kota Malang, Jumat (25/2/2022). | Foto: Dok. Humas Pemkot Malang

REPUBLIKA.CO.ID,MALANG -- Wali Kota Malang, Sutiaji beserta jajarannya meninjau kegiatan distribusi minyak curah di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan, Purwantoro, Blimbing, Kota Malang, Jumat (25/2/2022). Distribusi minyak curah ini merupakan program dari pemerintah pusat.

Menurut Sutiaji, kegiatan distribusi minyak curah ini tidak lepas dari kelangkaan dan mahalnya harga minyak goreng dalam kurun waktu terakhir. Kondisi tersebut memberikan dampak yang luar biasa dan berimbas  bagi para pelaku usaha. "Tanpa terkecuali di Kota Malang," kata Sutiaji.

Kondisi tersebut turut menjadi perhatian dan kekhawatiran dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Apalagi Kota Malang merupakan salah satu kota yang identik dengan sentra UMKM. Di samping itu, juga ada beberapa produk UMKM yang sudah masuk tingkat nasional dan menjadi identitas dari Kota Malang.

Sentra Industri Keripik Tempe Sanan merupakan salah satu industri yang sangat membutuhkan minyak goreng sebagai bahan bakunya. Kenaikan harga minyak goreng tentu menyulitkan para pelaku usaha dalam memenuhi permintaan para konsumen. Kondisi ini diperparah dengan naiknya harga kedelai pada beberapa waktu terakhir.

Dengan adanya bantuan minyak curah, Sutiaji pun memberikan apresiasinya kepada BUMN yang sudah memberikan subsidi dalam kegiatan distribusi minyak curah. Sebagai informasi, Kota Malang akan mendapatkan 24 ribu liter minyak curah secara bertahap. "Dan  hari ini 8.000 liter, ini pertama kami drop di sini," ungkapnya.

Selanjutnya, Sutiaji meminta Dinas Koperasi, Industri dan Perdagangan (Diskopindag) untuk menyediakan tandon minyak curah. Dari sarana ini, minyak curah nantinya didistribusikan kepada sejumlah Industri Kecil Menengah (IKM) dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). 

Sutiaji berharap keberlangsungan IKM dan UMKM di Kota Malang bisa mendapatkan perhatian khusus. Hal ini karena peran dan sumbangsih yang besar dalam membangkitkan serta menggeliatkan perekonomian Kota Malang. Sebab itu, dia meminta Sekda Kota Malang untuk segera berkirim surat lagi kepada pemerintah pusat mengenai peran penting IKM dan UMKM sehingga harus mendapatkan perhatian khusus.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Operasi Pasar Minyak Goreng di Swalayan, Jari Pembeli Ditandai Tinta Merah

Pemkot Palembang Minta 20 Distributor Atasi Kelangkaan Minyak Goreng

Distribusi Minyak Goreng Curah di Madiun dengan Harga Rp10.500 per Liter

Operasi Pasar Minyak Goreng Mestinya Sesuai Kajian

Stok Minyak Goreng di DIY Disebut Aman

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark