Kamis 10 Mar 2022 16:16 WIB

Aksi Ollie Watkins Mengingatkan Gerrard akan Seorang Fernando Torres

Total Watkins sudah tujuh kali mengoyak jala lawan sejauh musim 2021/2022.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Ollie Watkins, striker dari Aston Villa beraksi selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris.
Foto: AP/Rui Vieira
Ollie Watkins, striker dari Aston Villa beraksi selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, VILLA -- Perlahan tapi pasti Ollie Watkins kembali menemukan ketajamannya bersama Aston Villa. Penyerang 26 tahun itu mencetak gol dalam dua pertandingan terakhir di pentas Liga Primer Inggris.

Masing-masing ke gawang Brighton and Hove Albion dan Southampton. Total Watkins sudah tujuh kali mengoyak jala lawan sejauh musim 2021/2022 berjalan. Pelatih Villa, Steven Gerrard, lantas memberikan sanjungan untuk bomber timnya itu.

Gerrard tak menampik jika Watkins dinilai kembali berada dalam performa terbaik. Penyerang tersebut benar-benar trengginas dan menunjukkan agresivitas nyata.

"Dia pemain yang bagus untuk dilihat, baik dari cara dia mencetak gol maupun kemampuan teknisnya. Dalam banyak hal, dari profilnya, bagaimana dia beraksi, dia mengingatkan saya pada seseorang yang pernah bermain dengan saya, yakni Fernando Torres," kata mantan juru taktik Glasgow Rangers ini, dikutip dari birminghammail.co.uk, Kamis (10/3/2022).

Gerrard juga memuji ketangguhan fisik sosok bernomor punggung 11 itu. Sang arsitek tim menegaskan, dirinya tidak sedang membandingkan Watkins dengan Torres. Biarlah Watkins menjadi dirinya sendiri.

Sebagai pelatih, ia hanya berkata jujur. Jika dalam kondisi terbaik, eks Brentford itu sulit dihentikan. Gerrard mengakuinya. "Kami telah melihatnya, dalam dua pertandingan terakhir," ujar legenda hidup Liverpool ini.

Gerrard dan pasukannya sedang mempersiapkan diri jelang duel terdekat. Beberapa jam lagi, the Lions melanjutkan petualangan di Liga Primer. Watkins dan rekan-rekan bertamu ke markas Leeds United.

Duel tersebut berlangsung di Elland Road, Jumat (11/3/2022) dini hari WIB. Ketajaman sang bomber dinantikan penggemar kubu tamu. The Claret and Blue Army berada di posisi ke-11 klasemen sementara.

Anak asuh Gerrard mengoleksi 33 poin dari 26 pertandingan. Philippe Coutinho dkk unggul 10 poin atas Leeds di urutan ke-16. The Whites telah menyelesaikan 27 laga.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement