Kamis 12 Aug 2010 21:27 WIB

Waspada, Cuaca Saat Mudik Diperkirakan tak Bagus

Rep: C26/ Red: Budi Raharjo

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika memperkirakan saat arus mudik dan arus balik lebaran mendatang kondisi cuaca tidak bagus. BMKG memprediksi kondisi air laut akan meninggi dan kondisi udara juga kurang normal.

Deputi Bidang Klimatologi, Soeroso Hadiyanto, memperkirakan hal tersebut, sesuai dengan kondisi musim Indonesia yang sedang terjadi La Nina, yaitu suatu musim di mana hujan banyak terjadi dengan tidak mengenal musim. ''Biasanya pertengahan tahun di banyak wilayah Indonesia, musim kemarau, tapi tahun ini tidak. Ini karena adanya La Nina,'' jelasnya saat konferensi pers tentang kondisi iklim Indonesia, di kantornya, Jalan Angkasa 1, Kemayoran, Jakarta, Rabu (11/8).

Hal itu, kata dia, juga menyebabkan adanya frekuensi hujan ekstrim yang tinggi dan menyebabkan gelombang laut juga akan semakin tinggi hingga di atas dua meter. ''Mulai arus mudik dan arus balik nanti, gelombang di laut ada pontensi pada kisaran di atas dua meter,'' ungkapnya.

Tingginya laut itu umumnya, kata dia, banyak terjadi di Laut Selatan Jawa dan Barat Sumatra. Meskipun di beberapa wilayah, curah hujan diperkirakan juga terus meninggi, seperti Kalimantan, Sulawesi Utara, dan Maluku. ''Makanya, nanti BMKG akan memberikan posko mulai dari H-10 lebaran hingga H+10,'' ujarnya.

Meski demikian, kondisi cuaca yang kurang baik tidak akan berpengaruh pada kapal yang berukuran besar dan beratnya di atas tujuh ton serta berteknologi tinggi. Dia mencontohkan kapal Pelayaran Nasional Indonesia, yang tidak akan terpengaruh oleh ketinggian ombak. ''Bahaya atau tidak tergantung kapalnya,'' pungkasnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement