REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pertamina grup ikut serta dalam program mudik gratis yang dikoordinasikan oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Warga yang jadi peserta mudik antusias dan merasa terbantu untuk bertemu keluarga di kampung halaman di tengah kondisi pandemi Covid-19.
Pertamina grup termasuk dalam 25 perusahaan BUMN dalam program 'Mudik Aman, Mudik Sehat Bersama BUMN 2022'. Pertamina grup sendiri menyediakan 40 bus dengan peserta sebanyak 1.600 pemudik ke 10 lokasi tujuan.
"Senang banget bisa ikut mudik bareng Pertamina. Ini sangat membantu kita setelah Covid dengan adanya program mudik ini, karena ini mudik gratis yang sudah dinanti-nanti selama 2 tahun tidak mudik," ujar Siswandu (45) pemudik dengan tujuan Pemalang, Jawa Tengah sesaat sebelum pelepasan rombongan mudik oleh Menteri BUMN Erick Thohir di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (27/4/2022).
Siswandu mengatakan ini pertama kalinya dia ikut program mudik gratis bersama Pertamina. Dia mengaku antusias dan senang, terlebih bisa saling kenal dengan pemudik lain dengan tujuan kampung halaman yang sama."Kalau bisa ke depan ada terus yang seperti ini, bisa mudik bareng sama Pertamina dengan sehat dan selamat," katanya.
Peserta mudik bareng Pertamina grup juga dibekali dengan obat, vitamin dan makanan serta kelengkapan protokol Covid-19 seperti masker, hand sanitizer dan tisu. Kelengkapan ini sebenagi bentuk dukungan mudik yang berlangsung aman dan sehat.
Senada dengan Siswandu, pemudik asal Bintaro bernama Damayanti juga mengaku senang bisa ikut program mudik BUMN ini. Pemudik tujuan Malang, Jawa Timur ini mengaku mendapatkan info program mudik BUMN ini dari media sosial."Saya memang setiap tahun cari-cari informasi mudik gratis. Alhamdulillah tahun ini dapat di Pertamina. Cara mendaftarnya tidak sulit, langsung daftar dan langsung di hubungi panitia mudik Pertamina," kata Damayanti.
"Saya berterima kasih kepada Pertamina karena telah dimudahkan dan tidak di pungut biaya apapun," imbuh Damayanti yang mudik bersama anaknya.
Program mudik yang digagas Kementerian BUMN ini merupakan kolaborasi dari 25 BUMN dengan menyediakan 510 bus, 24 kereta api dengan memberangkatkan sebanyak 40 ribu pemudik.
Direktur Penunjang Bisnis Pertamina Dedi Sunardi hadir dalam kegiatan pelepasan Mudik Sehat, Mudik Aman Kementerian BUMN ini. Dia juga sempat menyapa pemudik yang hendak berangkat ke kampung halaman.
"Yang berangkat tetap jaga kesehatan dan protokol Covid-19. Kita ingin mudik dengan aman dan selamat bertemu keluarga. Pak supir juga hati-hati dalam berkendara, yang paling penting keamanan dan keselamatan. Semoga apa yang telah dilakukan menjadi amal ibadah bagi kita semua," kata Dedi.
Dedi mengatakan, untuk kesehatan Pertamina bekerja sama dengan anak perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan kesehatan PT Pertamina Bina Medika Indonesia Healthcare Corporation (Pertamedika IHC) untuk memastikan peserta mudik Pertamina telah melakukan vaksinasi dan dalam kondisi sehat, serta mematuhi protokol kesehatan. Adapun untuk kendaraan pemudik Pertamina bekerja sama dengan DAMRI memastikan keamanan dan kelayakan kendaraan untuk keselamatan pemudik hingga tiba di kota tujuan akhir.
“Partisipasi Pertamina dalam Program Mudik Aman Mudik Sehat Bersama BUMN 2022 merupakan bentuk #energiuntukistiqomah Pertamina untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin pulang kampung dengan nyaman dan aman,” ujar Dedi.
Dedi mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Kementerian BUMN dan seluruh pihak yang membantu kegiatan ini. "Terima kasih Pertamina sudah dilibatkan, semoga kontribusi kami ini dapat memberikan kemudahan, kenyamanan, keamanan, dan keselamatan pada Bapak Ibu dan keluarga, semoga selamat sampai tujuan," ujarnya.
Adapun dalam menghadapi mudik Lebaran Idul Fitri tahun ini, selain menyiapkan tambahan pasokan BBM di seluruh SPBU, Pertamina juga menyediakan layanan tambahan selama periode Satgas Ramadan Idul Fitri (RAFI), seperti* SPBU Siaga di wilayah jalur potensial (Jalur tol, Jalur wisata, jalur logistik) yang disiagakan 24 jam sebanyak 1.370 SPBU, sedangkan agen dan outlet LPG Siaga yang juga disiagakan hingga 24 jam khusus di wilayah dengan permintaan tinggi saat Ramadan dan Idul Fitri sebanyak 48 ribuan unit.
Sedangkan di lokasi yang tidak ada SPBU disiapkan juga Kiosk Pertamina Siaga yang menyediakan Pertamax dan Dex series sebanyak 85 unit yang tersebar di 47 lokasi. Pelayanan Motorist yakni layanan antar untuk BBM (Pertamax/Dex series) untuk konsumen di lokasi-lokasi macet juga disiapkan sebanyak 339 unit. Selain itu, mobil tangki yang disiagakan sebagai kantong/cadangan suplai BBM juga disiapkan hingga 154 unit.