Kendati tutup lebih awal saat H-1 Syawal, namun saat hari raya pertama maupun sepekan perayaan lebaran, Ancol tetap buka seperti biasa. Budi memastikan para pengunjung tetap mendapatkan pelayanan dari karyawan yang bertugas di hari libur Lebaran tersebut.
"Untuk hari H nya buka seperti biasa. Kami berikan layanan nonstop kepada pengunjung saat libur Lebaran," kata Budi.
Kendati demikian, Ancol tetap menyesuaikan kapasitas pengunjung sesuai aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level dua, yakni 75 persen. Asumsinya, sekitar 90 ribu pengunjung.
"Tapi, kami akan membuka kuota awal itu di 55 ribu. Bukan berarti setelah itu tidak ada penambahan. Pada saat 55 ribu pengunjung di dalam Ancol ini ada yang sudah keluar, nanti akan kami buka lagi kapasitasnya sesuai dengan pengunjung yang keluar," kata Budi.