Jadwal Liga Inggris selama sepekan ke depan, 16 Mei-22 Mei 2022, menyuguhkan sejumlah laga penting. Di antaranya pertandingan yang dapat menentukan perebutan gelar juara antara Liverpool dan Manchester City.
Usai ditahan imbang West Ham, Ahad (16/5/2022) malam WIB, City saat ini berjarak empat poin dari Liverpool. Sejauh ini, City memang masih lebih diunggulkan.
Namun, berkat hasil seri semalam, The Reds setidaknya masih ada cukup asa meraih gelar juara liga musim ini dan melanjutkan misi meraih empat gelar dalam satu musim (Quadruple).
Liverpool sudah mengantongi dua gelar sejauh ini: Carabao Cup dan Piala FA. Dua gelar berpeluang ditambah adalah Liga Inggris dan Liga Champions.
Skuad arahan Jurgen Klopp saat ini memiliki dua laga sisa di liga yang harus dilakoni. Bila memenangkan dua-duanya, mereka bisa saja juara. Kendati dengan sejumlah catatan. Salah satunya adalah bila City kembali seri atau bahkan kalah melawan Aston Villa di laga terakhir Ahad mendatang.
Baca: Manchester City Bisa Gagal Juara Liga Inggris, Ini Skenarionya
Berikut jadwal Liga Inggris selama sepekan ke depan.
Jadwal Liga Inggris, 16 Mei - 22 Mei 2022
Selasa, 17 Mei 2022
02.00 WIB: Newcastle vs Arsenal (Mola TV)
Rabu, 18 Mei 2022
01.45 WIB: Southampton vs Liverpool (Mola TV)
Jumat, 20 Mei 2022
02.00 WIB: Aston Villa vs Burnley (Mola TV)
02.00 WIB: Chelsea vs Leicester City (Mola TV)
01.45 WIB: Everton vs Crystal Palace (Mola TV)
Ahad, 22 Mei 2022
22.00 WIB: Crystal Palace vs Man United (Mola TV)
22.00 WIB: Arsenal vs Everton (Mola TV)
22.00 WIB: Chelsea vs Watford (Mola TV)
22.00 WIB: Leicester City vs Southampton (Mola TV)
22.00 WIB: Brentford vs Leeds United (Mola TV)
22.00 WIB: Burnley vs Newcastle (Mola TV)
22.00 WIB: Manchester City vs Aston Villa (Mola TV)
22.00 WIB: Norwich City vs Tottenham (Mola TV)
22.00 WIB: Brighton vs West Ham (Mola TV)
22.00 WIB: Liverpool vs Wolves (Mola TV)
Klasemen sementara Liga Inggris 2021/2022
Baca juga:
- Manchester City Lebarkan Peluang Liverpool Raih Quadruple
- Manchester City, Pep Guardiola, dan Kutukan Yaya Toure
- Liverpool Atau Manchester City? Siapa Bakal Terpeleset?
- Haaland ke Manchester City, Gabriel Jesus Pilih ke Arsenal
- Erling Haaland Digaji 1,2 Miliar per Hari di Manchester City?
- Pelatih Aston Villa: Liverpool Tim Terbaik Dunia Saat Ini
- Jurgen Klopp: Liverpool Beruntung Kalahkan Chelsea di Carabao Cup