Selasa 26 Jul 2022 06:48 WIB

Mark Zuckerberg Jual Rumahnya Seharga Rp 464,783 Miliar

Rumah tersebut berdiri di atas lahan seluas seperempat hektare.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Nidia Zuraya
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg bersama istrinya dan kedua putrinya.
Foto: AP
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg bersama istrinya dan kedua putrinya.

REPUBLIKA.CO.ID, SAN FRANCISCO — Pendiri Facebook Mark Zuckerberg telah menjual rumahnya di San Francisco seharga 31 juta dolar AS atau setara Rp 464,783 miliar (kurs Rp 14.993 per dolar AS). Menurut The Real Deal, angka tersebut menjadi penjualan rumah termahal di San Francisco pada tahun ini. 

Dikutip dari Bloomberg, Senin (25/7/2022), CEO Meta Platforms itu sebelumnya membeli rumah tersebut seharga  10 juta dolar AS pada November 2012. Terletak di lingkungan Liberty Hill yang terpencil di dekat Dolores Park, rumah seluas lebih dari tujuh ribu kaki persegi tersebut dekat dengan Distrik Misi dan Rumah Sakit Umum dan Pusat Trauma Zuckerberg San Francisco. 

Baca Juga

Rumah tersebut diketahui dibangun pada 1928 dan berdiri di atas lahan seluas seperempat hektare dari total luas tanah. Zuckerberg membeli rumah tersebut beberapa bulan setelah Facebook go public.

Pada 2013, Zuckerberg dan istrinya, Priscilla Chan melakukan proyek renovasi bernilai jutaan dolar. Renovasi tersebut dilakukan dengan tambahan termasuk ruang binatu, ruang anggur, bar, dan rumah kaca bersama dengan peningkatan lainnya 

Miliarder teknologi tersebut saat ini juga memiliki beberapa properti lain. Properti tersebut menurut Insider berad di Silicon Valley, Lake Tahoe, dan Hawaii.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement