REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gerhana bulan total di wilayah Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat tidak nampak dan gagal disaksikan oleh masyarakat yang hendak melihat, Selasa (8/11/2022). Hal itu disebabkan hujan yang mengguyur sejak siang di wilayah tersebut.
Tim observatorium dan Musholatorium Imah Noong Lembang beserta sejumlah pengunjung dan mahasisw berupaya dapat melihat gerhana bulan total. Namun tidak berhasil dilihat hingga puncak gerhana berakhir pukul 19.59 WIB.
Peneliti Observatorium dan Musholatorium Imah Noong Fachri Ahmad Wijaya mengatakan pihaknya tidak dapat melihat gerhana bulan karena kondisi cuaca yang tengah mendung. Padahal sejumlah alat telah dipersiapkan untuk menyaksikan hal tersebut. "Sejak sore sampai sekarang cuaca gerimis ditambah awan tebal," ujarnya, Selasa (8/11/2022).
Ia menuturkan di sejumlah wilayah gerhana bulan dapat terlihat. Pihaknya belum memprediksi kapan fenomena tersebut kembali terjadi.
"Kami belum prediksi kapan akan kembali terjadi gerhana bulan, tetapi yang jelas nanti di tanggal 21 April 2023 akan ada gerhana matahari total," katanya.
Salah seorang pengunjung Crystal mengaku tidak dapat melihat gerhana bulan sebab kondisi cuaca yang mendung. Namun ia mengatakan tidak terlalu kecewa.
"Ke sini mau lihat gerhana bulan total, tapi karena faktor cuaca jadinya nggak kelihatan," katanya.