Selasa 15 Nov 2022 08:37 WIB

Bantah Sakit, Menlu Rusia Telah Tiba di Lokasi Pembukaan KTT G20

Sebelumnya Menlu Rusia dikabarkan dilarikan ke salah satu rumah sakit di Bali.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Nidia Zuraya
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kanan) menyambut Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dalam pembukaan Pertemuan Menteri Luar Negeri G20 di Nusa Dua, Bali (Dokumentasi 8 Agustus 2022).
Foto: ANTARA/POOL/Sigid Kurniawan
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kanan) menyambut Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dalam pembukaan Pertemuan Menteri Luar Negeri G20 di Nusa Dua, Bali (Dokumentasi 8 Agustus 2022).

REPUBLIKA.CO.ID, BADUNG -- Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov menjadi salah satu delegasi yang hadir di acara pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Apurva, Nusa Dua, Bali. Lavrov sudah tiba di lokasi acara pada pukul 09.15 Waktu Indonesia Tengah (WITA). 

Kedatangan Lavrov menepis kabar bahwa dirinya tak dalam kondisi sehat untuk menghadiri KTT G20 ini. Sebelumnya ia dikabarkan dilarikan ke salah satu rumah sakit di Bali usai tiba di Bandara Ngurah Rai pada Senin (14/11/2022). 

Baca Juga

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova membatah berita tersebut dan menjelaskan bahwa Lavrov sedang bersantai menikmati Bali.

Lavrov pun langsung mengunggah potongan video ia sedang bersantai di kamar hotelnya. Lavrov duduk di sebuah teras dengan hanya mengenakan kaos pendek dan celana pendek sembari membaca dokumen.

Ditanya tentang laporan tersebut, Lavrov mengatakan wartawan Barat telah menulis kepalsuan selama berpuluh-puluh tahun dengan mengatakan Putin sakit. "Ini bukan permainan baru dalam politik, jurnalis Barat harus lebih jujur, mereka harus menulis kebenaran," kata Lavrov yang berusia 72 tahun.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement