Selasa 29 Nov 2022 15:55 WIB

Hyundai Motor Siapkan Rp 2 Miliar untuk Pembinaan Wirausaha Muda RI

Hyundai lakukan pembinaan wirausaha muda lewat Hyundai Start-up Challenge

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Hyundai Motor.  Hyundai Start-up Challenge (HSC) Indonesia 2022 Demo Day yang digelar pada 25 November 2022.
Foto: EPA
Hyundai Motor. Hyundai Start-up Challenge (HSC) Indonesia 2022 Demo Day yang digelar pada 25 November 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Produsen kendaraan asal Korea Hyundai Motor Company siap berkontribusi dalam membina wirausaha muda di berbagai bidang di Indonesia.

"Kami akan terus membantu menyelesaikan masalah sosial Indonesia melalui cara-cara kreatif dan inovatif, serta berkontribusi dalam membina wirausaha muda di berbagai bidang," kata Vice President Hyundai Motor Asia Pacific Headquarters Lee Kang Hyun dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (29/11/2022).

Salah satu bentuk kontribusi dalam pembinaan wirausaha muda tersebut, lanjutnya, melalui ajang Hyundai Start-up Challenge (HSC) Indonesia 2022 Demo Day yang digelar pada 25 November 2022. Hyundai Start-up Challenge Indonesia 2022 Demo Day pertama kali diadakan secara offline pada tahun ini dan dihadiri oleh lebih dari 100 pelaku usaha sosial serta para investor lokal.

Tahun ini, sebanyak 826 tim telah mendaftar dan terpilih 15 tim dari wirausaha sosial yang fokus untuk memecahkan berbagai masalah sosial di Indonesia dengan teknologi dan model bisnis yang inovatif.