Ahad , 18 Dec 2022, 16:41 WIB

Skuad Prancis Komplet Jelang Lawan Argentina

Red: Israr Itah
Para pemain Prancis saat berlatih menjelang final Piala Dunia 2022 (ilustrasi)
Foto AP/Christophe Ena

Para pemain Prancis saat berlatih menjelang final Piala Dunia 2022 (ilustrasi)

Sejumlah penggawa Prancis yang flu dan terkena virus sudah bisa bermain di final.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Didier Deschamps kini bisa tersenyum menjelang duel final Piala Dunia yang mempertemukan timnya Prancis kontra Argentina di Stadion Lusail, Al Rayyan, Ahad (18/12/2022) pukul 22.00 WIB. Seluruh anggota tim Prancis hadir dalam sesi latihan terakhir pada Sabtu sehari menjelang laga setelah virus membuat sejumlah pemainnya absen dalam laga semifinal kontra Maroko.

Deschamps sebelumnya mengatakan timnya mengambil langkah-langkah untuk menghentikan penyebaran penyakit, yang telah berdampak pada sejumlah pemain. Pasangan bek tengah Raphael Varane dan Ibrahima Konate absen pada latihan Jumat, demikian juga pemain sayap Kingsley Coman. Adapun gelandang Adrien Rabiot dan bek Dayot Upamecano tidak bermain dalam pertandingan semifinal Rabu melawan Maroko.

Baca Juga

Namun pada Sabtu malam, semua 24 anggota skuad Prancis hadir pada awal sesi latihan mereka di Doha. Hanya Karim Benzema yang sudah meninggalkan tim sejak awal karena cedera dan Lucas Hernandez yang cedera saat bermain di Qatar yang absen.

"Jelas akan lebih baik jika ini tidak terjadi, tetapi kami menanganinya sebaik mungkin dengan staf medis kami," katanya seperti dikutip AFP.

Deschamps dan kapten tim Hugo Lloris sama-sama menegaskan bahwa mereka belum dapat memberikan kabar terbaru tentang kesehatan sebelum tim berlatih di stadion kandang klub juara Qatar Al Sadd.

"Kami berusaha menangani situasi sebaik mungkin dan tetap tenang dan fokus. Saya akan mendapatkan lebih banyak informasi dan memikirkannya. Tentu saja kami berharap siap untuk pertandingan penting ini," kata Deschamps.

Para pemain, staf, dan sumber lain yang dekat dengan skuad Prancis telah membicarakan berbagai gejala yang mempengaruhi tim dalam beberapa hari terakhir, termasuk demam, sakit perut, dan sakit kepala.

Tindakan telah diambil di hotel tim, termasuk mengisolasi pemain tertentu, tetapi pengujian Covid-19 tidak lagi diberlakukan oleh badan sepak bola dunia FIFA.

Prancis mengincar rekor sebagai tim pertama sejak Brasil pada 1962 yang berhasil mempertahankan trofi Piala Dunia.

Mereka menghadapi tim Argentina yang bertekad untuk memenangkan trofi dalam pertandingan yang kemungkinan besar akan menjadi laga terakhir Lionel Messi di turnamen tersebut.

"Kami tidak pernah benar-benar siap untuk hal semacam ini tetapi kami berusaha mempersiapkan diri sebaik mungkin," kata Lloris tentang kekhawatiran akan penyakit itu.

"Kami tetap fokus dan tentu saja kami sangat bersemangat bermain di final Piala Dunia."

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
piala dunia piala dunia 2022 piala dunia fifa piala dunia qatar piala dunia qatar 2022 final piala dunia final piala dunia 2022 prancis argentina argentina vs prancis didier deschamps
Berita Terpopuler
Berita Lainnya