Kamis 05 Jan 2023 13:14 WIB

BPBD Sebut Banjir di 20 Desa di Grobogan Mulai Surut

Sebelumnya banjir menggenangi 2.419 rumah dan 14 fasilitas pendidikan.

Red: Agus raharjo
Warga bermain di depan sekolah yang tergenang air di Desa Cingrong, Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah, Rabu (16/3/2022). (Ilustrasi)
Foto: Antara/Yusuf Nugroho
Warga bermain di depan sekolah yang tergenang air di Desa Cingrong, Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah, Rabu (16/3/2022). (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, GROBOGAN--Banjir yang melanda 20 desa di Kabupaten Grobogan, Provinsi Jawa Tengah, mulai surut seiring dengan menurunnya intensitas hujan. Sebanyak 20 desa tersebut tersebar di delapan kecamatan.

Menurut data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan, banjir semula melanda 20 desa di wilayah Kecamatan Purwodadi, Grobogan, Brati, Klambu, Godong, Tawangharjo, Kradenan, dan Ngarinan.

Baca Juga

"Per Rabu (4/1) pukul 17.00 WIB genangan banjir di lima kecamatan sudah surut," kata Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Kabupaten Grobogan Masrikan di Grobogan, Kamis (5/1/2023).

Menurut dia, banjir sudah surut di wilayah Kecamatan Purwodadi, Grobogan, Tawangharjo, Godong, dan Kradenan. Permukiman warga yang tergenang akibat banjir sudah berkurang signifikan.