Tak semua yang lengket itu amis, ini lengket tapi manis dan creamy. Mango Sticky Rice incaran jika kulineran ke Thailand, pasti mau kan? Sekarang bisa bikin sendiri, mudah kok.
Bahan-bahan
250 gr — beras ketan [ rendam semalaman ]
1 buah — Mangga Harum Manis
300 ml — santan
1 sdm — gula pasir
1/2 sdt — garam
2 lembar — daun pandan
bunga telang
perasa pandan
300 ml — santan
1/2 sdt — garam
2 lembar — daun pandan
3 sdm — gula pasir
1 sdm — tepung beras (larutkan dengan air)
Cara membuat
1. Kukus ketan dengan alas kain selama 10 menit
2. Masak santan dengan dua sdm gula pasir, 1/2 sdt garam, daun pandan
3. Larutkan bunga telang dengan air
4. Tempatkan ketan kukus dalam tiga mangkuk berbeda
5. Tuangkan santan panas ke tiga mangkuk berbeda
6. Tuangkan cairan bunga telang ke satu mangkuk
7. Tuangkan cairan perasa pandan dalam satu mangkuk yang lain
8. Tutup tiga mangkuk ketan dengan plastik wrap
9. Masak 30 ml santan dengan tiga sdm gula pasir, 1/2 sdt garam, daun pandan, tuangkan satu sdm tepung yang sudah dilarutkan dengan air
10. Kupas satu buah mangga harus manis (atau mangga apa saja)
11. Sajikan tiga macam ketan dengan potongan mangga di atas iring dengan alas daun pisang, tuangkan santan kental di antara ketan dan potongan mangga
12. Siap disantap