Kamis 09 Feb 2023 18:15 WIB

PSS Sleman Unggul Dua Gol Atas Persik Kediri pada Babak Pertama

Dua gol PSS Sleman masing-masing dicetak Ifan Nanda dan Kim Jeffrey Kurniawan.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Para pemain PSS Sleman saat merayakan gol.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Para pemain PSS Sleman saat merayakan gol.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- PSS Sleman berhasil dua kali membobol gawang tamunya, Persik Kediri, pada babak pertama laga pada pekan ke-23 Liga 1, Kamis (9/2/2023) sore WIB. Dua gol PSS Sleman itu masing-masing dicetak Ifan Nanda dan Kim Jeffrey Kurniawan.

Tempo permainan berjalan relatif lambat pada awal babak pertama dalam laga di Stadion Maguwoharjo, Sleman, ini. Baik kedua tim masih meraba dan membaca permainan tim lawan. Setidaknya hingga menit ke-20, tercatat baru satu tembakan tepat mengarah sasaran yang tercipta.

Baca Juga

Peluang pertama di laga ini justru didapatkan oleh tim tamu, Persik Kediri. Renan Silva berhasil mengirimkan umpan lambung terobosan ke wilayah pertahanan PSS Sleman. Bola pun sempat dikuasai oleh Flavio Silva dan merangsek ke dalam kotak penalti.

Namun, dengan sigap, penjaga gawang PSS Sleman, Muhammad Ridwan, mampu menggagalkan peluang ini. Bola sepakan Flavio Silva berhasil dihalau oleh Ridwan tepat di sebelah kanan kotak penalti PSS Sleman.

Kendati tidak mampu benar-benar menciptakan peluang emas hingga menit ke-30, PSS Sleman menjadi tim pertama yang mampu mencetak gol di laga ini. Laskar Sembada, julukan PSS Sleman, sukses merobek gawang tim tamu via sepakan Ifan Nanda dari dalam kotak penalti pada menit ke-34.

Bek tengah PSS Sleman itu memanfaatkan bola yang bergulir liar di depan mulut gawang Persik Kediri menyusul perebutan bola pasca-eksekusi sepak pojok. Gol ini tercatat menjadi sepakan kedua tim besutan Seto Nurdiantoro tersebut yang tepat mengarah ke gawang pada babak pertama.

Laskar Sembada menambah keunggulan saat babak pertama tinggal menyisakan tiga menit. Kali ini, Kim Jeffrey Kurniawan melepaskan sepakan keras dari dalam kotak penalti tanpa bisa dihalau kiper Persik Kediri, Dikri Yusron. Kurniawan memanfaatkan bola hasil sundulan Irkham Mila di dalam kotak penalti usai menyambut umpan lambung dari sisi kiri pertahanan Macan Putih, julukan Persik Kediri.

Persik Kediri yang sempat mendapatkan peluang pada pertengahan babak pertama berusaha untuk membalas via aksi dari Flavio Silva dan Renan Silva. Kendati begitu, PSS Sleman berhasil mempertahankan keunggulan hingga babak pertama usai.

Susunan Pemain:

PSS Sleman (4-3-3)

Ridwan (PG); Sanjaya, Pratama, Diansyah, Rahman; Ayoub, Kurniawan, Cantilana; Mila, Boskhashvili, Tuharea

Pelatih: Seto Nurdiantoro

Persik Kediri (4-2-2-2)

Yusron (PG); Munawar, Yagalo, Sabillah, Meilana; Anderson, Chand; Aditama, Renan Silva; Flavio Silva; Hamdi

Pelatih: Divaldo Silva.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement