BBPOM Pekanbaru Temukan Cendol Delima Mengandung Rhodamin B

Red: Reiny Dwinanda

Ahad 26 Mar 2023 16:26 WIB

Cendol, minuman yang banyak dijajakan di pasar Ramadhan. Cendol delima yang berwarna merah di Pasar Lima Puluh Pekanbaru, Riau ditemukan mengandung pewarna rhodamin B yang dilarang digunakan untuk makanan. Foto:

1

Pewarna rhodamin B pada bahan baku cendol delima ini, kata Yosef lagi, sangat berbahaya jika masyarakatmengonsumsi. Operasi pasar ini digelar pada Jumat (24/3) sebagai upaya pengawasan produk pangan yang memenuhi kriteria keamanan pangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Tim BBPOM Pekanbaru yang turun melakukan pengujian sampling pangan yang mencurigakan mengandung bahan berbahaya. Tim ini menguji empat bahan berbahaya seperti pengecekan makanan mengandung formalin, boraks, rhodamin B dan metanil yellow," katanya.

Selain pengecekan sampling, tim ini melakukan sosialisasi KIE melalui pemasangan spanduk, penyebaran leaflet, imsyakiah ramadan 1444 H dan KIE kepada pelaku usaha, konsumen maupun penyandang disabilitas yang berada di Pasar Lima Puluh.

Terpopuler