Jumat 31 Mar 2023 12:40 WIB

Tarik Minat Pemuda, GMC Sumut Gelar Lomba Catur dan Buka Bersama

Santunan ini bertujuan untuk berbagi kebaikan dengan sesama di bulan suci.

Ramadhan (Ilustrasi)
Foto: Dok Republika
Ramadhan (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, TEBING TINGGI -- Relawan GMC menggelar kegiatan bertajuk 'Milenial Ngabuburit GMC Tebing Tinggi' di Cafe Kopang, Kota Tebing Tinggi, Sumatra Utara, Kamis (30/3/2023). 

Kordinator Wilayah GMC Sumut Yusuf Elpa Sagala mengatakan kegiatan tersebut bertujuan menumbuhkan minat dan bakat milenial di bidang catur dan mempererat tali silaturahmi 

Baca Juga

"GMC menggandeng Aliansi Mahasiswa Tebing Tinggi untuk bersama-sama melaksanakan kegiatan ini hingga sukses,“ kata dia dalam siaran persnya, Kamis (30/3/2023).

photo
Lomba catur di di Cafe Kopang, Kota Tebing Tinggi, Sumatra Utara, Kamis (30/3/2023). - (Dok. Web)

Dia mengatakan, kegiatan milenial ngabuburit itu juga diisi dengan kegiatan perlombaan catur dan buka puasa bersama.

“Harapannya, milenial bisa lebih semangat dalam berkreasi dan mempererat tali silaturahmi,” ujar dia.

Andre (31 tahun) salah satu peserta di kegiatan Milenial Ngabuburit sangat berterima kasih kepada GMC Sumut.

Dia menilai dengan adanya kegiatan GMC Sumut ini sangat positif. “Semoga kegiatan seperti ini dapat menumbuhkan semangat kaum milenial dalam mengembangkan bakat dan potensi masing-masing,” ujar dia.

GMC Sumut juga pernah menggelar kegiatan buka bersama Ganjar Milenial Center (GMC) Sumatera Utara menggelar kegiatan pemberian santunan dan buka puasa bersama anak-anak yatim. 

Kegiatan itu berlangsung di Yayasan Panti Asuhan Darul Aitam Aceh Sepakat Jalan Medan Area Selatan, Kelurahan Sukaramai, Kecamatan Medan Area, Kota Medan, Sumatra Utara pada Jumat (24/3/2023). 

Pengurus GMC Sumatera Utara Muhammad Aulia mengatakan, santunan ini bertujuan untuk berbagi kebaikan dengan sesama di bulan yang penuh berkah. 

"Tujuan diadakannya kegiatan ini, kami mengadopsi dari salah satu hadis bahwa setiap kebaikan di bulan Ramadan akan dilipatgandakan. Maka itu yang menjadi dasar kami menebar kebaikan di seluruh penjuru negeri ini," ujar Aulia di lokasi, demikian dilansir dari Antara

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement