Ahad 07 May 2023 21:24 WIB

Barito Putera Cuci Gudang, 11 Pemain Tidak Dipertahankan

Manajemen merombak skuad demi meraih prestasi yang lebih baik lagi pada musim depan.

Rep: dip purwadi/ Red: Partner
.
Foto: network /dip purwadi
.

PS Barito Putera (Instagram/psbaritoputeraofficial)
PS Barito Putera (Instagram/psbaritoputeraofficial)

KARTUMERAH -- PS Barito Putera melakukan ‘cuci gudang’ untuk menghadapi kompetisi musim depan. Total sudah 11 pemain yang dilepas manajemen tim.

Mereka antara lain Joko Ribowo, Benny Stya Yoewanto, Frank Sokoy, Kahar Kalu, Aditya Putra Dewa, Dedi Hartono, dan Ryota Noma. Lainnya yakni Dendi Adustan Maulana, Slamet Budiyono, Erick Sokoy dan Risna Prahalabenta.

Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, menyebut pemain musim lalu yang dilepas itu memang ada yang tidak masuk ke dalam skema tim musim depan. Ada juga yang tidak sepakat dengan sodoran perpanjangan kontrak yang ditawarkan pihak manajemen tim.

‘’Lebih ke tidak bersepakat,” kata RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan, seperti dikutip dari Ligaindonesiabaru.com.

Manajemen merombak skuad demi meraih prestasi yang lebih baik lagi pada kompetisi musim depan. Saat ini Barito dikabarkan telah menjalin kesepakatan dan juga negosiasi dengan beberapa pemain bidikan baik pemain lokal maupun asing.

CEO PS Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, mengindikasikan beberapa rekrutan anyar tim akan segera bergabung pada sesi latihan perdana musim ini. ‘’Beberapa pemain asing dan lokal. Mereka masih berada di luar negeri dan di luar kota. Semuanya akan berkumpul tanggal 15 Mei mendatang,” kata pria yang akrab disapa Hasnur itu.

sumber : https://kartumerah.republika.co.id/posts/214249/barito-putera-cuci-gudang-11-pemain-tidak-dipertahankan
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement