REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kolaborasi MDU (Mandiri Digital Universe) atau Lab NextOne dan Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) hadirkan CreaBesT (Creative Business & Talent). Kegiatan CreaBesT ini mengangkat tema "How to be Successfull Content Creator" dan berlangsung selama tiga hari yakni mulai Selasa hingga Kamis, 23-25 Mei 2023 di aula UNM Kampus Jatiwaringin, Jalan Raya Jatiwaringin No 2 Cipinang, Melayu, Makasar.
Event CreaBesT ini dihadiri SMK Global Surya Mandiri Bekasi dan SMK Jayawisata 2. Acara CreaBesT yang banyak mendapat antusiasme siswa/i sekolah ini menghadirkan CEO MDU, Bryan Givan yang merupakan content creator, youtuber dan juga dosen.
Menurut Givan, sebagai seorang kreator konten sangat penting untuk memberitahukan kepada orang lain tentang passion kita. Dan ini salah satu cara untuk berbagi kepada masyarakat luas.
“Sebuah pendekatan yang bagus pada generasi muda, sebab lewat konten yang kita buat menjadi pendekatan yang mudah, karena setiap hari mereka mengonsumsi 'konten-konten' di media sosial,” paparnya saat menyampaikan materi, Rabu (24/5/2023) lalu.
Kemajuan arus informasi digital saat ini, terangnya begitu cepat maka harus bisa dimanfaatkan dan menjadi peluang bagi para generasi muda. “Apalagi untuk kalangan pelajar sekolah, harus menyiapkan demi masa depannya dari sekarang," tegasnya.
Ia menjelaskan penguatan personal branding juga sangat penting sebagai proses kesiapan meraih kesuksesan di masa yang akan datang. "Jadi konten kreator juga mampu mematenkan personal branding, jejak digital kita sebagai ahli di bidang tertentu, akan tersimpan selamanya. Jika sudah kuat personal branding-nya, tidak akan susah untuk mendapatkan pekerjaan," katanya.
Mumpung masih muda, ajak Givan pada peserta CreaBesT, ayo kita bangun portofolio. Jadilah kreator konten yang fokus membantu followers/market.
“MDU yang sudah berkolaborasi dengan Kampus Digital Bisnis UNM sangat mendukung kemajuan SDM para pelajar Indonesia. Terlebih dengan hadirnya kegiatan ini, mampu menghadirkan semangat dan motivasi terkait masa depan siswa/i yang hadir,” ujarnya.