Jumat 01 Sep 2023 14:17 WIB

Sejarah Pesantren Denanyar, Tempat Pertemuan Anies dan Keluarga Cak Imin

Anies dan Cak Imin berdialog politik di Pesantren Denanyar.

Rep: Muhyiddin/ Red: Erdy Nasrul
Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan (tengah) menaburkan bunga saat berziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama KH Bisri Syansuri di Pondok Pesantren Mambaul Ma
Foto: Antara/Syaiful Arif
Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan (tengah) menaburkan bunga saat berziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama KH Bisri Syansuri di Pondok Pesantren Mambaul Ma

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bakal calon presiden Anies Baswedan baru-baru ini bersilaturahim dengan keluarga besar Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di Pesantren Denanyar, Jombang, Jawa Timur.  Selain itu, Anies juga berkunjung ke kediaman ibunda Cak Imin, Nyai Hj Muhasonah, yang berada di kompleks pesantren.

Kedatangan Anies di Pesantren Denayar pada Kamis (31/8/2023) kemarin disambut KH Abdussalam Shohib. Kiai muda NU yang akrab dipanggil Gus Salam ini adalah paman dari Cak Imin sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Mambaul Ma'arif Denanyar, Jombang.

Baca Juga

“Kemarin itu bagian dari Safari Pak Anies untuk ziarah dan silaturrahim ke makam dan keluarga para pendiri NU di Jombang, mulai dari Tebuireng, kemudian ke Paterongan, ke Tambakberas, dan terakhir ke Denanyar,” ujar Gus Salam saat dihubungi Republika.co.id, Jumat (1/9/2023).

Di Pesantren Denanyar ini, menurut Gus Salam, Anies juga sempat diajak sholat Zhuhur berjamaah. Setelah itu, Anies berziarah ke makam pendiri Pesantren Denanyar sekaligus salah satu pendiri NU, KH Bisri Syansuri.

“Kalau yang di dalam kesepuhan itu semua keluarga Denanyar, semua sepupu-sepupu saya dan ponaan saya hadir semuanya. Karena kita punya budaya seperti itu. Kalau ada tamu dari Jakarta, keluarga besar saya di Denanyar ikut bersama-sama menemui, silaturahim,” kata Gus Salam.

Bagaimana sejarah Pesantren Denanyar yang menjadi tempat pertemuan Anies dengan keluarga Cak Imin ini?

Pesantren yang lebih dikenal dengan sebutan Pondok Denanyar terletak di Desa Denanyar Kecamatan Jombang. Awalnya desa ini menjadi tempat yang penuh dengan kemaksiatan, seperti bermain perempuan, mabuk, mencuri, dan berjudi.

 

Lihat halaman berikutnya >>> 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement