Kamis 21 Sep 2023 11:10 WIB

Andre Onana Pasang Badan Atas Kekalahan MU dari Bayern Muenchen

Onana merasa sedang berada pada situasi sulit karena mengecewakan skuad MU.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Kiper Manchester United (MU) dan timnas Kamerun, Andre Onana.
Foto: AP Photo/Jon Super
Kiper Manchester United (MU) dan timnas Kamerun, Andre Onana.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Penjaga gawang Manchester United (MU), Andre Onana, pasang badan atas kekalahan MU dari Bayern Muenchen dalam pertandingan pembuka Grup A Liga Champions, di Stadion Allianz Arena, Kamis (21/9/2023) dini hari WIB. Onana melakukan kesalahan besar di laga tersebut ketika membiarkan Leroy Sane lolos dari adangannya.

MU pun harus pulang ke Kota Manchester dengan kekalahan 3-4 sekaligus kekalahan yang ketiga secara beruntun di semua kompetisi. Onana mengakui awal kariernya bersama MU tidak begitu baik.

Baca Juga

“Kami memulai dengan sangat baik dan setelah kesalahan saya, kami kehilangan kendali permainan,” ujar Onana usai pertandingan dilansir dari ABCNews, Kamis.

Onana merasa sedang berada pada situasi sulit karena mengecewakan tim. Ia merasa karena penampilan buruknya, MU menelan kekalahan pada laga ini. Namun Onana tak ingin terus meratapi situasi ini.

Mantan penjaga gawang Ajax Amsterdam dan Inter Milan ini menekankan akan terus maju. Bagi dia, menghadapi situasi sulit merupakan sesuatu yang biasa.

Onana didatangkan MU dari Inter Milan pada musim panas senilai 47 juta poundsterling. Namun penampilannya masih jauh dari ekspektasi. Penjaga gawang asal Kamerun itu dalam beberapa pertandingan melakukan kesalahan yang berakibat terciptanya gol seperti ketika melawan Nottingham Forest, Arsenal, dan Brighton.

Onana mengakui jelang laga melawan Muenchen bahwa tidak mudah menjadi penerus David de Gea. Onana mengeklaim sejatinya Muenchen tidak menciptakan peluang apapun. Tetapi pada tembakan tepat sasaran, Onana mengaku membuat kesalahan yang berdampak kepada tim.

MU berjuang hingga akhir meski pada akhir tidak mampu menghindari kekalahan dan itu menurut Onana karena dirinya. Sang kiper mengatakan, masih harus membuktikan banyak kepada penggemar.

“Itu tanggung jawab saya karena saya kami tidak menang dan saya harus belajar darinya. Banyak yang harus saya buktikan karena sejujurnya start saya di Man United tidak begitu bagus. Sayalah yang mengecewakan tim," kata Onana menjelaskan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement