Senin 25 Sep 2023 12:43 WIB

5 Ayat Alquran Ini Jelaskan Prinsip Kesetiaan dalam Berbagai Levelnya

Alquran juga berbicara tentang kesetiaan manusia

Rep: Mabruroh/ Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi Alquran. Alquran juga berbicara tentang kesetiaan manusia
Foto: Dok Republika
Ilustrasi Alquran. Alquran juga berbicara tentang kesetiaan manusia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Kesetiaan merupakan faktor penting dalam hubungan antarumat manusia baik di level keluarga, masyarakat, berbangsa, dan bernegara. 

Alquran mengabadikan ayat-ayat yang berbicara tentang prinsip kesetiaan yaitu antara lain sebagai berikut:   

Baca Juga

1. Surat Al-Ahzab ayat 23

مِنَ الْمُؤْمِنِينَ رِجَالٌ صَدَقُوا مَا عَاهَدُوا اللَّهَ عَلَيْهِ ۖ فَمِنْهُمْ مَنْ قَضَىٰ نَحْبَهُ وَمِنْهُمْ  مَنْ يَنْتَظِرُ ۖ وَمَا بَدَّلُوا تَبْدِيلًا  

“Di antara orang-orang mukmin itu ada orang-orang yang menepati apa yang telah mereka janjikan kepada Allah. Di antara mereka ada yang gugur dan di antara mereka ada (pula) yang menunggu-nunggu, Mereka sedikitpun tidak mengubah (janjinya),”

Tafsir Kemenag

Di antara sifat mulia beliau yang harus diteladani oleh setiap mukmin adalah memenuhi janji. Di antara orang-orang mukmin yang beriman dengan sesungguhnya itu ada orang-orang yang menepati apa yang telah mereka janjikan kepada Allah SWT untuk sabar dan tegar menghadapi kesulitan. 

Dan di antara mereka ada yang gugur, seperti pada Perang Uhud, dan di antara mereka ada pula yang menunggu-nunggu apa yang Allah janjikan, seperti pertolongan-Nya pada Perang Khandaq, dan mereka sedikitpun tidak mengubah janjinya.

2. Surat an-Nahl ayat 95

وَلَا تَشْتَرُوا بِعَهْدِ اللَّهِ ثَمَنًا قَلِيلًا ۚ إِنَّمَا عِنْدَ اللَّهِ هُوَ خَيْرٌ لَكُمْ إِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوونَ

“Janganlah kamu jual perjanjian (dengan) Allah dengan harga murah. Sesungguhnya apa yang ada di sis Allah itulah yang lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.”

Tafsir kemenag

Dalam ayat ini Allah menegaskan larangan-Nya tentang membatalkan janji setia itu dengan menyatakan bahwa perbuatan itu sama halnya dengan menukarkan perjanjian dengan Allah dengan harga yang murah. Misalnya untuk memperoleh kenikmatan duniawi yang fana. Karena sebanyak apa pun yang kamu dapatkan.

Setinggi apapun nilai yang kamu dapat dan sebanyak apapun jumlah yang kamu peroleh dari penukaran itu, nilai dari semua itu adalah harga yang murah, sedikit, dan segera musnah, karena sesungguhnya apa yang ada di sisi Allah, yaitu pahala dan imbalan yang

Dia siapkan untukmu sebagai balasan atas keteguhanmu menjaga perjanjian dengan-Nya, adalah lebih baik bagimu jika kamu adalah orang yang benar-benar mengetahui.

Baca juga: Temuan Peneliti Amerika Serikat dan NASA Ini Buktikan Kebenaran Alquran tentang Kaum Ad

 

3. Surat An-Nisa ayat 13

تِلْكَ حُدُودُ اللَّهِ ۚ وَمَنْ يُطِعِ اللَّهَ وَرَسُولَهُ يُدْخِلْهُ جَنَّاتٍ تَجْرِي مِنْ تَحْتِهَا الْأَنْهَارُ خَالِدِينَ فِيهَا ۚ وَذَٰلِكَ الْفَوْزُ الْعَظِيمُ

“Itu adalah batas-batas (ketentuan) Allah. Siapa saja yang taat kepada Allah dan Rasul-Nya, Dia akan memasukkannya ke dalam surga-surga yang mengalir dibawahnya sungai-sungai. (Mereka) kekal di dalamnya. Itulah kemenangan yang sangat besar.”

Tafsir Kemenag

Semua ini merupakan ketentuan dari Allah yang harus dilaksanakan oleh orang yang bertakwa kepada-Nya. Allah Maha Mengetahui apa yang lebih bermanfaat untuk manusia dan Mahapenyantun.

Dia tidak segera memberi hukuman kepada hamba-Nya yang tidak taat agar ada kesempatan baginya untuk bertobat dan kembali kepada jalan yang diridhai-Nya. Barangsiapa yang taat melaksanakan apa yang disyariatkan-Nya dan menjauhi apa yang dilarang-Nya, kepada mereka akan diberikan kebahagiaan hidup di akhirat.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement