Jumat 10 Nov 2023 23:57 WIB

PTPN Group Raih Tiga Penghargaan Indonesia Digital Innovation and Achievement Award

PTPN dinilai sukses transformasi melalui implementasi IoT guna mendukung digitalisasi

Holding Perkebunan Nusantara (PTPN) III melalui anak perusahaannya PT Perkebunan Nusantara V berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus dalam ajang Indonesia Digital Innovation and Achievement Award 2023.
Foto: dok PTPN
Holding Perkebunan Nusantara (PTPN) III melalui anak perusahaannya PT Perkebunan Nusantara V berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus dalam ajang Indonesia Digital Innovation and Achievement Award 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Holding Perkebunan Nusantara (PTPN) III melalui anak perusahaannya PT Perkebunan Nusantara V berhasil meraih tiga penghargaan sekaligus dalam ajang Indonesia Digital Innovation and Achievement Award 2023.

Penghargaan tersebut diraih PT Perkebunan Nusantara V (PTPN V) seusai sukses melakukan transformasi melalui implementasi Internet of Things (IoT) guna mendukung digitalisasi secara menyeluruh selama empat tahun terakhir.

Ketiga penghargaan yang diraih PTPN V adalah Best Overall Digital Innovation and Achievement 2023 dan Best Digital Technology and IoT Implementation 2023 In Agroindustry, serta satu penghargaan dianugerahkan kepada Chief Executive Officer PTPN V Jatmiko Santosa kategori Best CEO In Digital Innovation and Achievement of The Year 2023.

Direktur Utama Holding Perkebunan Nusantara III Mohammad Abdul Ghani mengapresiasi atas keberhasilan PTPN V yang meraih tiga penghargaan sekaligus.

Penghargaan tersebut merupakan bukti akan komitmen PTPN Group bertransformasi menuju modernisasi industri perkebunan.

"Penghargaan ini merupakan bukti bahwa kita telah bertransformasi. Bidang perkebunan dan industri kelapa sawit selama ini dikelola secara konvensional, dan kini saatnya kita menjadi pionior bertransformasi menuju modernisasi dengan memanfaatkan teknologi digital," kata Ghani dalam siaran pers, Jumat (10/11/2023).

Beragam inovasi yang dihasikkan tidak hanya ditempat sebagai supporter, melainkan sebagai driver kemajuan perusahaan.

PTPN V dalam melakukan transformasi digital menggunakan penerapan Precision Farming guna mendukung pengelolaan perkebunan sawit sehingga mampu melakukan cost control, production control, dan fraud control secara efektif dan efisien.

CEO PTPN V Jatmiko Santosa memaparkan dalam penerapan digitalisasi sejalan dengan pelaksanaan Corporate Strategy, yaitu dengan Reducing Cost dan Increasing Value sehingga terbentuk Value Innovation. Selain itu, PTPN V juga melakukan inovasi di bidang lainnya, misalnya dalam aspek administrasi, PTPN V menggunakan portal yang diberi nama E-Office PTPN V.

Platform ini berfungsi untuk merubah semua sistem administrasi menjadi sistem digital, sekaligus paperless.

Kemudian peran PTPN V sebagai katalisator ekonomi juga mendapat perhatian serius dalam implementasi transformasi digital.

Bersama masyarakat, mitra dan pihak terkait PPTN V melanjutkan komitmennya untuk tetap tumbuh positif secara berkelanjutan.

"Digitalisasi merupakan bagian penting dalam transformasi PTPN V. Di sini ada perjuangan untuk menata dan mentransformasi budaya. Dari yang terfragmentasi menjadi terintegrasi. Dari yang serba manual menjadi terdigitalisasi, lebih cepat dan akurat," paparnya.

"Alhamdulillah, PTPN V saat ini menjadi perusahaan dengan kesiapan digitalisasi yang tinggi. Ini semua tidak lepas dari komitmen insan PTPN V yang didukung pemegang saham untuk bertransformasi,” imbuhnya.

Indonesia Digital Innovation and Achievement (IDIA) Awards 2023 merupakan ajang bergengsi yang dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada pihak-pihak yang telah berhasil melakukan inovasi terkait adopsi teknologi digital dalam memberikan layanan yang beragam sesuai dengan perkembangan zaman.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement